Find Us On Social Media :

Berlukiskan Menara Eiffel Agar Identik dengan Kota Paris, Rumah Artis Nikita Willy Makin Terlihat Nyaman Usai Didekor dan Didukung Furniture Modern Klasik!

By None, Sabtu, 22 Mei 2021 | 06:58 WIB

Nikita Willy

Dekorasi ulang (redecorate) ruang serba guna rumah Nikita Willy tersebut dilakukan untuk membuat mamanya senang.

Seperti yang diketahui, Nikita Willy dan mamanya memiliki hubungan yang sangat akrab.

Meski tak jarang berbeda pendapat, tetapi keduanya saling mengalah untuk membahagiakan saling membahagiakan.

Hal tersebut seperti yang dilakukan Nikita Willy saat mau mengalah dan menuruti keinginan sang mama mendekor ulang ruang serba guna rumahnya.

Sebelumnya, Nikita Willy menginginkan ruangan yang didekorasi ulang adalah holding room, sedangkan sang mama menginginkan ruang serba guna diubah menjadi ruang santai.

Pada akhirnya, Nikita Willy menuruti keinginan sang mama untuk mendekorasi ruang serba guna menjadi ruang santai.

Baca Juga : Dari Nikita Willy Hingga Ruben Onsu, Inilah 5 Deretan Rumah Mewah Milik Artis Kontroversial Indonesia

Bahkan, karena mengetahui sang mama suka Kota Paris, Nikita Willy turut memasukkan nuansa Kota Paris di dalam ruang serba guna tersebut.

Dilansir Grid.ID dari channel YouTube Net Lifestyle, berikut ini tampilan ruang serbaguna yang akan di dekorasi ulang.

Sebelum didekorasi ulang ruangan serba guna tersebut tampak bernuansa putih polos dengan aksen minimalis.

Hanya terlihat rak sepatu, meja dan kursi, serta rak penyimpanan yang di pasang di dinding.

Ruangan tersebut terkesan simpel dan cukup membosankan.

Oleh karena itu, mama Nikita Willy menginginkan untuk didekorasi ulang.

Berikut ini tampilan ruang serbaguna yang telah selesai di dekorasi.