Find Us On Social Media :

Alvin Faiz Kesal Perceraiannya dengan Larissa Chou Terus Dikaitkan Unsur Poligami

By Anggita Nasution, Sabtu, 22 Mei 2021 | 16:51 WIB

Alvin Faiz dan Larissa Chou

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution

Grid.ID - Alvin Faiz akhirnya angkat bicara terkait keretakan dalam rumah tangganya.

Putra almarhum Ustaz Arifin Ilham itu membenarkan jika dirinya digugat cerai oleh Larissa Chou pada Kamis (20/5/2021).

"Assalamualaikum wr wb. Setelah melalui proses yang panjang, saya dan larissa memutuskan untuk berpisah," tulis Alvin Faiz dalam keterangan foto di Instagramnya, Kamis, (20/5/2021).

Sayangnya, beberapa netizen menilai jika perceraiannya itu lantaran Alvin Faiz ingin berpoligami.

"Alvin ga ngajak rujuk atau balikan? Atau emg sudah tdk bisa lagi ? Apa tdk berpikir ketika awal bersama? Sepertinya ka alvin mau poligami tapi ka larisa gak setuju ya?Ka alvin ga kasih perhatian smaa ka larisa sih," kata seorang netizen.

Alvin Faiz pun geram lantaran netizen tak ada habisnya mengkaitkan perceraiannya dengan poligami.

Baca Juga: Hari Ini Adik Alvin Faiz Lamaran, Larissa Chou Pilih Tak Hadir

"Rumah tangga gw selalu dikaitkan dengan poligami," ucap Alvin Faiz.

"Gak bosen apa?" imbuhnya.

Sebelumnya, dalam unggahan Instagramnya, Alvin Faiz sudah memberikan klarifikasi jika perceraiannya bukan karena poligami, orang ketiga, ataupun Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

"Adapun untuk membantah asumsi yang tidak2, kami menegaskan bahwa perceraian ini tidak didasari adanya orang ketiga, poligami, kekerasan yang mengandung fisik, atau hal yang serupa," kata Alvin Faiz.

(*)