Find Us On Social Media :

Pernah Sesumbar Klaim Yati Octavia Akan Jadi Istrinya karena Terbakar Cemburu Saat Nonton Film, Pangky Suwito Buktikan Omongannya

By Rissa Indrasty, Kamis, 3 Juni 2021 | 07:00 WIB

Yati Octavia dan sang suami

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Pasangan artis senior Yati Octavia dan Pangky Suwito menikah pada 21 Juni 1979.

Hampir 42 tahun keduanya menjalani kehidupan rumah tangga dan jauh dari isu miring.

Pangky Suwito mengungkapkan bahwa semasa muda dirinya sering menjadi incaran para wanita untuk dijadikan kekasih.

"Saya memang banyak yang suka sama saya," ungkap Pangky Suwito saat dikutip Grid.ID di Live Streaming Kopi Viral Trans Tv, Rabu (2/6/2021).

Baca Juga: Usia Pernikahannya Hampir 42 Tahun, Yati Octavia Beberkan Pangky Suwito Masih Sering Digoda Daun Muda

Salah satu wanita yang turut mengejar dirinya tak lain tak bukan adalah sang istri, Yati Octavia.

"Nggak tau, dia ketemu sama saya langsung dikejar-kejar," ungkap Pangky Suwito.

Mendengar pernyataan Pangky Suwoto yang sangat percaya diri tersebut, Yati Octavia enggan tinggal diam dan memberi klarifikasi.

Yati Octavia mengungkapkan bahwa Pangky Suwito justru pernah merasa cemburu berat ketika melihat dirinya beradu acting dengan artis lain di sebuah film. 

"Sebentar, sebentar, sebelum kenal sama saya sudah nonton film Ali Topan Anak Jalanan."

"Katanya di tengah pemutaran film dia keluar karena udah cemburu, sebelum jadi istrinya udah cemburu." 

Baca Juga: Dulu Jadi Selebriti dengan Bayaran Termahal di Indonesia, Artis Senior ini Kehidupannya Berubah 180 Derajat, Rela Banting Setir Jualan Martabak Demi Penuhi Kebutuhan Hidup!

Ditengah perasaan cemburu tersebut, bahkan Pangky Suwito berani sesimbar dengan mengklaim bahwa Yati Octavia akan menjadi istrinya.

"Terus  katanya dibilang sama temen-temennya, 'ini bakal jadi bojoku,'" tutup Yati Octavia.

(*)