Find Us On Social Media :

Nathalie Holscher Hamil Muda sampai Enggan ke Dapur Gegara Mual-mual saat Mencium Bau Bawang, Istri Sule Senang Bukan Main Akhirnya Lancar Masak Tanpa Halangan: Udah Bisa Yeay!

By Nisrina Khoirunnisa, Senin, 14 Juni 2021 | 17:39 WIB

Nathalie Holscher dan Sule

Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa

Grid.ID - Usai 5 bulan menikah dengan Sule, akhirnya Nathalie Holscher hamil.

Kabar Nathalie Holscher hamil tentu menjadi kebahagiaan bagi Sule dan keluarganya.

Saat ini, Nathalie Holscher hamil kurang lebih 3 bulan.

Semenjak hamil, istri Sule itu mengaku banyak perubahan.

Layaknya ibu hamil pada umumnya, Nathalie Holscher mengalami keluhan trimester pertama, yakni mual-mual.

Gegara kondisi tersebut, Nathalie Holscher tak pernah pergi ke dapur untuk memasak.

Hal itu dikarenakan Nathalie tak tahan dengan bau bumbu dapur.

Baca Juga: Nathalie Holscher Hamil dan Ngidam Pelihara Kakatua, Sule Kesal dengan Sikap Sang Istri yang Kini Lebih Perhatian pada Hewan Peliharaan Barunya: Apasih Kamu Nengsih Mulu

Namun, baru-baru ini Nathalie kembali terjun ke dapur.

Nathalie Holscher mengungkapkan bahwa dirinya bisa mual jika mencium aroma bumbu dapur seperti bawang.

Dikutip Grid.ID dari video unggahan Youtube Sunah Official, Senin (14/6/2021), Nathalie Holscher membeberkan ceritanya.

"Aku udah bisa masak, dari kemarin itu nggak pernah turun ke bawah, apalagi nyentuh dapur, karena memang bau bawang dan terus pasti akan mual muntah," aku Nathalie.

Nathalie Holscher tampak bersemangat menyebutkan makanan yang bakal dimasaknya.

"Kita mau masak soto betawi pake susu," imbuh Nathalie.

Tak berhenti di situ, istri Sule terlihat sudah akrab dengan bau bumbu dapur.

Baca Juga: Nathalie Holscher Hamil Anak Pertama, Sule Dibuat Kebingungan Saat Pergoki sang Istri Transaksi Belasan Juta Demi Hewan Ini: Buat Apa Sih Kamu?

Nathalie Holscher pun menikmati momen memasaknya.

Bahkan, Nathalie Holscher tak mual sama sekali saat menyebutkan satu per satu bumbu dapur yang bakal diolahnya.

"Nah ini bumbu halusnya itu ada bawang putih, ada bawang merah, ada lengkuas, ada jahe, ada ketumbar," tambah Nathalie.

Sempat mual-mual saat mencium bau bawang, Nathalie Holscher girang akhirnya bisa melakukan rutinitasnya di dapur lagi.

"Aku udah bisa belum ya nyium bau bawang. Udah bisa, yeay!" tukas Nathalie.

(*)