Find Us On Social Media :

Anji Ngaku Sudah Gunakan Ganja Sejak September 2020, Polisi Beberkan Motif sang Musisi Pakai Narkoba

By None, Rabu, 16 Juni 2021 | 20:01 WIB

Inilah deretan kontroversi Anji Manji

Grid.ID- Musisi Erdian Aji Prihartanto alias Anji resmi menjadi tersangka penyalahgunaan narkoba.

Kini musisi Anji ditahan di Polres Metro Jakarta Barat setelah diamankan petugas pada 11 Juni lalu.

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo mengatakan menyebut motif musisi Anji mengonsumsi narkoba jenis ganja agar bisa rileks dan lebih produktif.

Mantan vokalis grup Drive ini mengaku sudah menggunakan narkoba sejak tahun lalu, namun tidak rutin.

"Di mana, menurut yang bersangkutan itu digunakan untuk bisa rileks, untuk bisa produktif."

"Mungkin dari hal-hal yang bersangkutan sebagai seorang seniman," ujar Ady Wibowo di Polres Jakarta Barat, Rabu (16/6/2021).

Kemudian, Ady Wibowo mengatakan, Anji menggunakan barang haram itu sejak September 2020.

Baca Juga: Tersandung Kasus Narkoba, Proyek Musik Anji Ada yang Tertunda

Namun, kepada polisi, Anji mengaku bahwa ia tak rutin menggunakan ganja tersebut.

"Sejak September 2020, tidak terlalu rutin. Jadi, memang menurut pengakuannya baru dua kali. Tidak rutin setiap hari," kata Ady Wibowo.

Dari hasil tes urine, eks vokalis Drive tersebut memang dinyatakan positif menggunakan THC atau ganja.

Oleh karenanya, terhadap Anji sudah ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat dengan Pasal 127 Ayat 1 A UU 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

Sementara untuk kepemilikan ganja, Anji dijerat Pasal 111 Ayat 1 UU 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

Sebelumnya, Anji diamankan oleh petugas kepolisian di studio musiknya di Cibubur, Jakarta Timur, pada 11 Juni 2021.

 

 (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Polisi: Anji Mengaku Pakai Ganja agar Bisa Rileks"