Find Us On Social Media :

Sering Dikaitkan dengan Rasa Khawatir Berlebihan, Arti Mimpi Seolah Sudah Bangun tapi Ternyata Masih Tidur Ternyata Memiliki Makna Ini!

By None, Rabu, 23 Juni 2021 | 07:00 WIB

Ilustrasi mimpi

 

Grid.ID - Adakalanya seseorang merasa sudah bangun namun ternyata dirinya masih tertidur.

Kondisi tersebut pun bahkan terkadang membuat orang yang mengalaminya merasa kebingungan.

Ditambah lagi, arti mimpi seolah sudah bangun tapi ternyata masih tidur juga disebut-sebut berkaitan dengan rasa takutmu.

Selain berkaitan dengan rasa takut, arti mimpi seolah sudah bangun tapi ternyata masih tidur juga memiliki makna lain yang tersembunyi.

Mimpi kerap diibaratkan sebagai bunga tidur.

Tak hanya itu mimpi diyakini sebagai sebuah pertanda yang dipercaya sebagian besar orang.

Keyakinan setiap orang tentu berbeda-beda tatkala mereka mendapati mimpi buruk.

Menurut pakar kesehatan dan ahli psikolog, mimpi merupakan cerminan dari perasaan dan pikiran kita dalam kehidupan sehari-hari yang terbawa saat kita tertidur.

Baca Juga: Inilah 5 Arti Mimpi Banjir, Ternyata Erat Kaitannya dengan Amarah yang Tertahan, Wajib Waspada!

Lalu, bagaimana dengan mimpi seolah sudah bangun tapi ternyata masih tidur?

Melansir dari laman medium.com dijelaskan bahwa mimpi ini sering terjadi di pagi hari ketika kamu hendak bangun tidur.

Dalam mimpi kamu mungkin berpikir kamu sudah bangun dan mulai melakukan rutinitas pagimu, seperti minum, menyikat gigi, memeriksa ponsel bahkan hingga mandi.

Pada dasarnya mimpi sepertti ini biasanya terjadi ketika kamu merasa takut dan khawatir tentang hari baru.

Beberapa ahli percaya bahwa perasaan cemas dan khawatir berlebihan bisa mempengaruhi waktu tidurmu, mulai dari tidur di malam hari hingga bangun di pagi hari.

Baca Juga: Arti Mimpi Bercinta, dari Hubungan Intim dengan Pacar sampai Orang Tak Dikenal Ternyata Punya Makna Tersendiri, Kamu Pernah?

Artinya, dirimu belum sepenuhnya siap memulai dan menghadapi tantangan di hari yang baru.

Selain itu, kemampuan kognitif (otak) turut berperan dalam kondisi ini.

Dikatakan jika otak seseorang bisa terjaga lebih dari satu kondisi kesadaran sekaligus.

Artinya, ada bagian otak kita yang bertanggung jawab yang mengatur mimpi itu aktif bersamaan dengan bagian otak lain yang mengatur kesadaran kita.

Beberapa gangguan tidur bisa menjadi penyebab dari mimpi seperti ini.

Jika sering mengalami mimpi seperti ini, kamu dianjurkan untuk melakukan terapi untuk mengurangi perasaan cemas dan khawatir yang berlebihan.

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul, Kerap Dialami Banyak Orang, Ini Arti Mimpi di Mana Kamu Berpikir Sudah Bangun tapi Ternyata Belum, Pertanda Ketakutan?

(*)