Find Us On Social Media :

Ajak Masyarakat Jaga Imunitas Tubuh di Masa PPKM Darurat Jawa Bali, Ganjar Pranowo Buka 'Lapak Ganjar' Edisi Jamu

By Mahdiyah, Senin, 5 Juli 2021 | 10:15 WIB

Ganjar Pranowo

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Kasus Covid-19 di Indonesia terus meningkat tajam.

Hal itu ditandai dengan keterisian kamar darurat Covid-19 di beberapa rumah sakit di Indonesia.

Bahkan, banyak sekali nyawa melayang dalam kurun waktu dekat ini akibat Covid-19.

Pemerintah pun akhirnya mengambil langkah tegas untuk memberlakukan PPKM Darurat untuk wilayah Jawa dan Bali.

PPKM Jawa Bali ini pun berlaku dari 3 Juli hingga 20 Juli 2021.

Selain PPKM, pemerintah juga mengajak masyarakat untuk menjaga imun tubuh agar tak mudah sakit atau terserang virus.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo pun juga kian getol mengedukasi masyarakatnya untuk menjaga kesehatan.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Kian Melonjak Tajam, Ganjar Pranowo Tegur Masyarakat Hingga Ancam Tutup Pasar Jika Tak Mau Pakai Masker

Baru-baru ini, ia membuka 'Lapak Ganjar' lagi untuk mendukung majunya UMKM di Jawa Tengah.

Selain itu, ia juga mengajak masyarakat untuk minum jamu demi menjaga imun tubuh.

Hal itu diketahui dari unggahannya di akun Instagram @ganjar_pranowo.