Find Us On Social Media :

Enak di Lidah Tapi Jadi Petaka Untuk Kesehatan, Ini 7 Efek Negatif Konsumsi Makanan Asin, Batasi Mulai Sekarang!

By Devi Agustiana, Rabu, 7 Juli 2021 | 14:25 WIB

Jangan berlebihan konsumsi makanan asin kalau nggak mau bahaya ini mengancam kesehatan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Keripik kentang, pizza, dan kentang goreng, ini semua merupakan makanan lezat dan disukai banyak orang.

Akan tetapi, ini juga adalah makanan yang sangat asin alias mengandung garam tinggi.

Jika kamu mengonsumsinya berlebihan, jangan kaget kalau timbul banyak masalah kesehatan.

Dilansir Grid.ID dari Eatthis.com, The American Heart Association sebenarnya merekomendasikan orang dewasa mengonsumsi tidak lebih dari 2.300 miligram per hari natrium, dengan batas ideal tidak lebih dari 1.500 miligram.

Berikut adalah 7 bahaya konsumsi makanan asin berlebihan:

1. Minum lebih sedikit

Kamu mungkin berpikir setelah mengonsumsi sesuatu yang super asin, maka akan minum banyak air putih karena haus meningkat.

Akan tetapi, dalam jangka panjang makanan terlalu asin bisa membuat keinginan minum menurun.

Baca Juga: Diet Tya Ariestya yang Pilih Bebas Makan Garam, Ternyata Kelebihan Garam Bisa Berbahaya, Simak Cirinya!

Menurut satu studi keseimbangan natrium jangka panjang dari The Journal of Clinical Investigation, di mana peserta pria diamati antara 2009 dan 2011, semakin banyak garam yang mereka konsumsi, semakin sedikit air yang diminum.

Hal ini karena tubuh menyimpan dan memproduksi lebih banyak air.