Find Us On Social Media :

Nyesel Baru Tahu, Ternyata Ini 5 Cara Mengusir Kecoa dari Rumah, Dijamin Si Serangga Nggak Akan Balik Lagi!

By Devi Agustiana, Kamis, 8 Juli 2021 | 10:12 WIB

Keberadaan kecoa di rumah bisa sangat mengganggu, coba manfaatkan soda kue untuk megusirnya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.IDKecoa adalah hama yang menjijikkan.

Hewan ini tidak hanya pembawa penyakit, tapi juga menunjukkan lingkungan yang tidak higienis.

Rumah tangga adalah sasaran empuk bagi kecoa.

Kecoa berkembang biak dalam kondisi yang kotor dan lembab.

Hewan ini umumnya dapat ditemukan di dekat remah-remah dan sisa makanan.

Maka tidak heran dapur akan menjadi tempat favorit kecoa.

Jika di rumah kamu banyak kecoa, coba lakukan beberapa hal ini.

Baca Juga: Rumah Langsung Bebas Nyamuk, Semut, dan Kecoa, Ternyata Bahan Dapur ini Rahasianya!

Grid.ID telah melansir dari Livspace.com, cara mengusir kecoa dari rumah.

1. Asam borat

Asam borat diyakini sebagai salah satu bahan rumahan terbaik untuk kecoa.

Taburkan sedikit bubuk ini di sudut dan lantai, lalu biarkan kecoa menyentuhnya hingga lemas.

Bubuk ini beracun dan harus dijauhkan dari jangkauan anak-anak serta hewan peliharaan setiap saat.