Find Us On Social Media :

Sekeluarga Terjebak di Labuan Bajo dan Tak Bisa Kembali ke Jakarta, Nirina Zubir Ungkap Kronologinya

By Corry Wenas Samosir, Rabu, 14 Juli 2021 | 10:45 WIB

Nirina Zubir dan Ernest 'Cokelat' bersama kedua anak mereka.

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir 

Grid.ID - Nirina Zubir bersama suami, Ernest Fardiyan dan anak-anaknya kini berada di Labuan Bajo.

Mereka datang kesana memang sebelum diberlakukan PPKM Darurat (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat).

"Jadi ceritanya begini teman-teman, karena suatu hal, kami berada di Labuan Bajo sebelum PPKM dimulai," kata Nirina Zubir dalam instagramnya 

Kemudian Nirina sudah berencana untuk pulang ke Jakarta dan sudah menyiapkan semua persyaratan.

Baca Juga: Tambah Daftar Selebritis Terkena Corona, Nirina Zubir Umumkan Positif Covid-19 Bareng Suami: Kita Kuat Menghadapinya Bersama..

"Karena merasa sudah ada surat vaksin, dan komit tuk melakukan pcr sebelum pulang setelah selesai dengan kegiatan kami,kami fikir pulang tidak akan menjadi kendala," tuturnya lagi.

Tapi sayangnya, Labuan Bajo juga menerapkan PPKM sehingga jalur penyebrangan kapal ferri ikut ditutup.