Find Us On Social Media :

Tak Bisa Ketemu Buah Hati, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Cuma Bisa Elus Dada Setelah BNN Bongkar Kondisi Sang Artis dan Suaminya

By None, Kamis, 15 Juli 2021 | 17:47 WIB

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie

Grid.ID - Belum lama ini, Nia Ramadhani menggemparkan publik dengan kasus penyalahgunaan narkoba.

Tak sendiri, Nia Ramadhani ditangkap bersama sopirnya beserta barang bukti berupa sabu seberat 0,78 gram.

Sehari setelahnya, Ardi Bakrie pun menyerahkan diri ke pihak kepolisian.

Publik pun dibuat bertanya-tanya dengan keadaan ketiga anak pasangan tersebut.

Bukan tanpa alasan, apalagi sosok anak pertama Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie yang telah beranjak remaja itu bisa dikatakan sudah cukup bisa paham dengan apa yang dialami orang tuanya.

Hal itupun memicu rasa pilu Nia Ramadhani yang disebut sempat menangis saat diperlihatkan video ketiga anaknya.

Pil pahit harus ditelan pasangan Nia dan Ardi Bakrie karena bisa cukup lama tidak bertemu dengan ketiga anaknya.

Baca Juga: Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Ditangkap Polisi, Bagaimana Nasib Anak-anak Mereka?

Hal itu lantaran hasil pemeriksaan tim dokter dari kepolisian atas kesehatan pasangan publik figur tersebut sebelum jalani rehabilitasi.

Nia Ramadhani dan sang suami, Ardi Bakrie akhirnya menjalani proses rehabilitasi karena terjerat kasus penyalahgunaan narkoba.

Hasil asesmen terkait pengajuan rehabilitasi yang dilayangkan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie pun telah disetujui.

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie direhabilitasi atas rekomendasi Badan Narkotika Nasional (BNN).