Find Us On Social Media :

Tahun Ajaran Baru Dimulai, Ini 4 Cara Supaya Anak Semangat Sekolah Setelah Libur Panjang, Yuk Segera Praktikkan!

By Ragillita Desyaningrum, Senin, 26 Juli 2021 | 16:20 WIB

Ajaran baru sudah dimulai tapi anak masih bermalas-malasan untuk sekolah? Jangan khawatir, ini hal yang dapat dilakukan orangtua.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Mengembalikan semangat anak untuk sekolah memang tidak mudah, apalagi setelah libur panjang kenaikan kelas.

Hal ini lantaran anak-anak sudah terbiasa dengan aktivitas yang mereka lakukan saat libur.

Ditambah, kegiatan belajar-mengajar di sekolah tetap harus dilakukan di rumah karena adanya PPKM.

Oleh karena itu, peran orangtua sangat dibutuhkan di saat-saat seperti ini untuk memberi dukungan pada anak.

Melansir Sonora.id dan Kompas.com, berikut cara supaya anak semangat sekolah setelah libur panjang.

Bercerita asiknya sekolah

Cara pertama untuk membangkitkan semangat anak adalah dengan menceritakan kesenangan-kesenangan anak yang akan didapat saat kembali sekolah.

Baca Juga: Rinni Wulandari Mengaku Super Galau Memilih Sekolah Anak saat Pandemi, Catat Tipsnya Berikut Ini! 

Misalnya adalah bertemu dengan teman-teman dan guru-guru walaupun secara online setelah libur panjang.

Orangtua juga dapat mengembalikan memori anak tentang asyiknya bersekolah dulu, terutama sebelum masa pandemi.

Ajaka anak untuk menceritakan pengalaman menariknya di sekolah bersama teman-teman dekatnya ataupun pelajaran yang disukainya.