Find Us On Social Media :

Juragan Durian Ini Merasa Terusik Usai Gembar-gembor Berikan Uang Rp 4,4 M, 1 Unit Rumah hingga 10 Unit Mobil Pada Pria yang Meminang Putrinya, Terbongkar Fakta di Baliknya

By Rissa Indrasty, Selasa, 3 Agustus 2021 | 09:15 WIB

Anont Rotthong, juragan durian asal Thailand yang janjikan uang sebesar Rp 4,4 miliar untuk calon menantunya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa IndrastyGrid.ID - Pria di Thailand bernama Anont Rotthong sempat menggegerkan publik karena membuat sayembara menggiurkan.Dimana Anont menawarkan uang sejumlah Rp 4,4 miliar, 1 unit rumah, hingga 10 unit mobil bagi pria yang mampu memenangkan hati putrinya, Kansita Rotthong.Kansita Rotthong juga bukan wanita sembarangan, wanita yang saat itu berusia 26 tahun merupakan lulusan Master dari Universitas di Tiongkok.Seakan membuka lebar pintu jodoh untuk sang putri, Anont tidak akan memandang status, harta, dan pendidikan sang calon menantu."Aku tak akan meminta uang sepeserpun dari dia, tapi aku akan memberinya 10 juta Baht (Rp 4,4 miliar), 10 mobil, 1 unit rumah, 2 toko durian, dan putriku yang merupakan lulusan Master dari Universitas di Tiongkok," ungkap pria yang telah berjualan durian selama 20 tahun lebih itu.Awalnya sang putri, Kansita Rotthong, hanya menganggap hal itu sebagai gurauan ayahnya saja.

Baca Juga: Bikin Bangga Masyarakat Seantero Negeri Setelah Amanah dengan Warisan Rp 2 Triliun yang Disumbangkan untuk Dana Bantuan, Anak Mendiang Akidi Tio Justru Dijadikan Tersangka Pihak Berwajib, Ada Apa?Namun, setelah melihat keseriusan dari sang ayah, Kansita pun tak akan melawan keputusannya."Pertama, aku kira ayahku cuma bercanda. Namun ternyata dia benar-benar serius ingin mencari menantu."

"Aku dan saudara-saudaraku menghormati keputusannya," ucap Kansita.Dikutip Grid.ID melalui Tribunnews.com, Senin (2/8/2021), setelah tiga hari pengumuman itu diunggah di akun Facebook, Anon Rodthong nampak kewalahan dengan sayembara itu."Berhenti hubungi aku," kata Anont pada Selasa (5/3/2019).Akhirnya ia menutup pendaftaran yang dilakukan via telepon atau akun Facebook-nya karena jumlah peserta yang membeludak.Sayembara ini mampu menarik antusiasme sekitar 10 ribu pria untuk mendaftar jadi calon menantu.

Baca Juga: Anak Mendiang Akidi Tio Sempat Hilang Bak Ditelan Bumi Setelah Klaim Sumbang Dana Bantuan Covid-19 Sebesar Rp 2 Triliun, Eks Menkumham Sampaikan Komentar Menohok hingga Singgung Pelecehan Akal SehatAlih-alih mendapatkan menantu pilihan, Anont kini kewalahan karena tak henti-hentinya dihubungi peserta dalam tiga hari terakhir.Anon terganggu bahkan sampai tidak sempat beristirahat."Berhentilah menelepon saya, saya tidak punya waktu untuk istirahat," kata pria berusia 58 tahun itu di Facebook terbarunya kemarin (6/3/2019) seperti dilansir dari Malaymail.com.

"Saya ingin ada seseorang untuk mengurus bisnis saya. Saya tidak membutuhkan seseorang dengan gelar.""Saya hanya ingin pria yang baik, pekerja keras yang tidak kecanduan judi atau apa pun. Itu saja. Segalanya, saya sudah ada," tulis Anont Rotthong.Menurut media Thailand, alasan Anont membuat sayembara ini dikarenakan Anon sedang menderita sakit.Anont berharap bisa menikahkan Kansita Rotthong dengan pria yang sesuai.

(*)