Find Us On Social Media :

Ketok-ketok Rumah Warga di Tengah Malam, Atta Halilintar Kepergok Lakukan Ini hingga Buat Netizen Auto Tercengang: Salut!

By Citra Widani, Minggu, 8 Agustus 2021 | 07:03 WIB

Atta Halilintar

Laporan wartawan Grid.ID, Citra KharismaGrid.ID - Youtuber dan pengusaha Atta Halilintar kembali menghebohkan jagat maya.Kali ini Atta Halilintar nekat turun langsung sambangi dan ketok-ketok rumah warga di tengah malam.Ternyata Atta Halilintar tergerak hatinya untuk membantu warga kurang mampu di tengah PPKM yang masih belum berakhir ini.Suami Aurel Hermansyah itu datang ke pemukiman menengah ke bawah sambil membawa segepok uang pecahan Rp 50 ribu dan 100 ribu.Putra sulung Gen Halilintar itu kemudian meletakkan beberapa lembar uang di bagian bawah pintu rumah warga dan langsung beranjak pergi.Raut kebahagian tak bisa disembunyikan. Ada yang tersenyum lebar, ada pula yang haru menitikan air mata.Atta pun tak lupa mengajak masyarakat Indonesia untuk turut mengikuti gerakan yang diprakarsainya yakni 1 untuk 10.Ya, pria 26 tahun itu meminta para netizen untuk turut bergerak membantu sesama paling tidak 1 orang membantu 10 orang lain yang kurang beruntung.

Baca Juga: Beda dari yang Lain, Cara Atta Halilintar Membagikan Rezeki Kepada Warga Terdampak PPKM Bikin Speechles, Sederet Rekan Selebriti Langsung Sampaikan Hal Ini Pada Suami Aurel Hermansyah

"Anggaplah di Indonesia ini orang yang direzekikan, punya rezeki lebih dari 260 juta orang, kalau dari 260 juta orang,1 orang bantu 10 orang berarti 50 juta orang bantu 10 orang lain, masalah PPKM solved.""Kalau kamu mau join di movement ini, let's go!" 1 orang untuk 10 orang apalagi 1 orang bisa 50, 100 orang, 200 orang, 300 orang, 1000 orang, akan jauh lkebih baik lagi," imbuhnya, dikutip dari Instagram @attahalilintar, Sabtu (7/8/2021).

Netizen pun auto tercengang melihat perilaku Atta yang sangat mulia.Bahkan ada beberap publik figur yang turut memberikan apresiasinya kepada Atta."Panjang usia, berkah selalu Atta, Amin Ya Rabb," tulis @itsrossa910."MasyaAllah Atta, berkah melimpah jadi sehat dan selalu bahagia," ujar @aviwkila."Salut!" papar @shirleyartiariny."Masyaallah... barakallah papatta," imbuh @silviandarianmail.   

Baca Juga: Hubungan sang Istri dengan Diva Indonesia Makin Cair, Atta Halilintar Bahagia Sekaligus Haru Saksikan Kebersamaan Aurel Hermansyah dengan Krisdayanti hingga Tuliskan Pesan Ini

(*)