Find Us On Social Media :

Awas! Nggak Boleh Sembarangan! Ternyata Begini Cara Membuang Obat Kedaluwarsa dengan Aman

By Ragillita Desyaningrum, Senin, 9 Agustus 2021 | 19:30 WIB

Ternyata ada cara membuang obat kedaluwarsa yang aman supaya tidak disalahgunakan atau tertelan hewan liar. Simak langkahnya berikut ini.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Sama seperti makanan atau minuman, obat-obatan juga bisa kedaluwarsa.

Untuk itu, penting untuk selalu melihat tanggal kedaluwarsa di kemasan obat sebelum mengonsumsinya.

Melansir TribunPontianak.co.id, Kepala BPOM, Penny K. Lukito menyebutkan bahwa obat kedaluwarsa dan rusak sudah tidak bisa memberikan efek terapi.

Bahkan, obat kedaluwarsa justru dapat memberikan efek samping yang tidak diinginkan jika nekat digunakan.

Oleh karena itulah, obat-obatan yang sudah kedaluwarsa atau rusak harus segera disingkirkan dan dibuang.

Meski begitu, ternyata belum banyak orang yang mengetahui cara membuang obat yang benar.

Rupanya, membuang obat kedaluwarsa atau obat yang sudah tidak digunakan pun tidak boleh sembarangan.

 Baca Juga: Bukan Pakai Disinfektan, Ternyata Begini Cara Mencuci Baju Pasien Covid-19 Supaya Tidak Menularkan