Find Us On Social Media :

Terbukti Jadi Pasangan Sultan Bersama Nagita Slavina Hingga Bercokol di Deretan Orang Terkaya Seantero Indonesia, Raffi Ahmad Berikan Wejangan Ini pada Rizky Billar dan Lesti Kejora yang Segera Menikah

By Daniel Ahmad, Rabu, 11 Agustus 2021 | 15:15 WIB

Pasangan Raffi Ahmad-Nagita Slavina dan Rizky Billar-Lesti Kejora.

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Artis Raffi Ahmad memberikan wejangan kepada pasangan kekasih, Rizky Billar dan Lesti Kejora, yang dalam waktu dekat dikabarkan segera menjadi suami-istri.

Suami Nagita Slavina itu mengingatkan supaya Rizky Billar dan Lesti Kejora harus senantiasa paham bahwa tidak ada pasangan yang sempurna.

Raffi Ahmad menyampaikan ini saat menghadiri salah satu rangkain acara pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora, seperti terekam di video Youtube "Dibalik Keseruan 'Lepas Lajang' Rizky Billar".

"Untuk Rizky Billar dan juga Lesti, wejangan dari gue kalau menjalani pernikahan itu bukan suatu hal yang mudah, tetapi juga nggak susah. Dibilang susah tapi bisa juga dibilang mudah," kata Raffi seperti dikutip Grid.ID dari Youtube ANTV Klik, Rabu (11/8/2021).

"Jadi, yang paling penting tidak ada manusia yang sempurna, tidak ada pasangan yang sempurna. Kita sama ibu kita sering bertengkar," sambungnya menyampaikan.

"Kita ama bapak kita aja mungkin beda pendapat. Itu yang satu darah, gimana kalau bukan yang satu darah," paparnya menjelaskan.

Host Dahsyat ini menyampaikan bahwa dalam pernikahan, niat itu sangat penting.

Baca Juga: Meski Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora Sempat Tertunda, Ayah sang Aktor Ungkap Sesuatu Ini Tetap Terlihat Dalam Diri Anak dan Calon Mantunya, Apa Itu?