Find Us On Social Media :

Sebut Perceraian Orang Tua Sebagian dari Takdir Buruk, Tekad Putra Sulung Kiwil Patut Diacungi Jempol: Gak Akan Pernah Mau Jadi Kayak Ayah!

By Annisa Dienfitri, Jumat, 10 September 2021 | 14:13 WIB

Anak Kiwil dan Rohimah

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa DienfitriGrid.ID - Putra sulung Kiwil, Rifky Arnanda, hanya bisa pasrah menerima perceraian sang komedian dengan ibunya, Rohimah.Seperti diketahui, gugatan cerai Rohimah terhadap Kiwil dikabulkan Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 10 Maret 2020.Pernikahan Kiwil dan Rohimah berakhir usai menjalani biduk rumah tangga selama 22 tahun.Dalam kurun 22 tahun tersebut, Kiwil selama 17 tahun melakukan poligami dengan mantan istri kedua, Meggy Wulandari, yang juga berujung perceraian di September 2020.Seolah tak bisa hanya memiliki satu istri, pelawak 49 tahun tersebut kedapatan menikah lagi dengan Eva Bellisima, pertengahan November 2020.Hanya saja pernikahan Kiwil dan Eva Bellisima yang dilangsungkan secara siri hanya bertahan dua bulan.Aksi nekat Kiwil menikahi Eva Bellisima mengantarkan Rohimah melayangkan gugatan cerai pada Desember 2020.

Baca Juga: Lemas Tak Berdaya Darah Dagingnya dari Kiwil Terpaksa Ngojek, Rohimah Bersimpuh Menciumi Uang Rp 75 Ribu Hasil Keringat sang Putra