Find Us On Social Media :

Bisa Bikin Nyawa Satu Rumah Melayang Kalau Digigit, Kenali Tanda Ular Masuk ke Dalam Rumah dan Cara Mencegahnya

By Ragillita Desyaningrum, Minggu, 19 September 2021 | 17:19 WIB

Ular yang masuk ke dalam rumah bisa membahayakan nyawa keluarga. Simak tanda-tanda ular masuk ke dalam rumah dan cara mencegahnya.

Rapikan pohon yang ada di sekitar rumah

Pohon yang terlalu rimbun bisa saja menjadi tempat bersarang ular hijau, sejenis ular yang berbahaya.

Dengan merapikan pohon sehingga tidak terlalu lebat, artinya kamu telah mengurangi risiko ular mendekati rumah.

Menebar bebatuan di sekitar rumah

Penting untuk diingat bahwa telur tidak suka melaa dipermukaan yang tidak rata seperti permukaan batu.

Kamu dapat menebarkan batu-batuan kecil atau kerikil di sekitar rumah supaya ular menghindari area rumah.

Baca Juga: Nggak Usah Pusing Lagi! Ternyata Begini Cara Membasmi Semut Pada Tanaman Hias, Bisa Pakai Air Mendidih Hingga Lemon

Menutup lubang-lubang

Ular bisa muncul di dalam rumah melalui saluran air atau segala lubang pembuangan.

Untuk itu, pastikan untuk selalu menutup lubang seperti di kamar mandi, tempat cuci piring dan wastafel.

Selain itu, tutup juga jendela, pintu, dan lubang lain yang ada di rumah seperti di dinding atau pintu. (*)