Find Us On Social Media :

Ibu-ibu Pasti Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata 6 Kebiasaan Ini Bikin Nasi di Rice Cooker Cepat Kering, Tolong Jangan Diulangi Lagi!

By Devi Agustiana, Senin, 20 September 2021 | 09:57 WIB

Jangan salahkan rice cooker kalau nasi cepat kering, ternyata kebiasaan ini yang jadi penyebabnya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Nasi yang kering atau basi pasti membuat perasaan kita sedih.

Apalagi bagi pedagang, nasi kering atau basi pasti menyebabkan kerugian besar.

Untuk itu, Grid.ID akan memberikan tips mencegah nasi kering dan tetap enak tahan lama.

Diwartakan Tribun Kaltim dan Kompas.com, inilah cara mencegah nasi kering dan basi di rice cooker.

1. Kapasitas rice cooker

Apabila memasak beras terlalu sedikit dari aturan pada rice cooker, nasi bisa terlalu matang dan lembek.

Otomatis nasi akan mudah basi.

Apabila memang tidak mau memasak dalam jumlah banyak, masak dengan taran sekali santap saja.

Baca Juga: Wajib Tahu, Trik Jitu Agar Gas Elpiji di Rumah Awet Meski Sering Dipakai Memasak, Waspada Kenali Tabung Gas Oplosan!

2. Penutup rice cooker

Udara keluar dan masuk rice cooker akan membuat nasi cepat basi.

Oleh karena itu, sebisa mungkin tutup rice cooker dengan sangat rapat.

3. Perasan lemon

Cobalah menambahkan perasan jeruk lemon ke dalam rice cooker.

Bukan hanya membuat aroma wangi pada nasi, asam dari jeruk lemon juga akan melindungi nasi dari suhu panas.

4. Aduk-aduk nasi

Ketika nasi baru matang, aduk-aduk agar uap air dan air pada sela-sela nasi tersebar merata.

Hal ini juga akan mengurangi risiko nasi cepat kering.

5. Perhatikan steam outlet

Jika menggunakan magic com, akan ada steam outlet atau lubang pengeluaran uap yang harus rutin dibersihkan.

Baca Juga: Manfaat Tak Terduga Meletakkan Sekantong Merica di Bawah Tempat Tidur

Cucilah minimal sebulan sekali.

Steam outlet yang jarang dibersihkan bisa mengurangi kemampuannya dalam mengeluarkan uap dari dalam magic com.

Saat digunakan, terkadang ada beberapa butir beras yang tidak sengaja masuk ke dalam lubang pengeluaran uap.

Uap air yang tertahan akan mengembun di bagian dalam tutup magic com dan jadi tempat bakteri serta mikroba.

Kondisi ini bisa menyebabkan nasi cepat basi karena terkontaminasi bakteri tersebut.

6. Jenis beras

Ternyata jenis beras juga berpengaruh.

Biasanya kita membedakan jenis beras menjadi dua, yaitu beras pulen dan beras pera.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata Membersihkan Tumpahan Minyak di Karpet Tidak Cukup Pakai Sabun Saja, Satu Bumbu Dapur Inilah Rahasianya

Beras pulen akan memiliki tekstur lebih lembut dan enak dimakan.

Sementara itu, beras pera cenderung lebih cepat kering, apalagi kalau disimpan terlalu lama di magic com atau rice cooker.

Oleh karena itu, pastikan menggunakan campuran air yang tepat agar kualitas nasi tetap baik selama disimpan.

(*)