Find Us On Social Media :

Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Diduga Kabur Kendarai Motor Nmax, Yoris Mendadak Ungkap sang Ayah Sempat Minta Dibelikan Sepeda Motor yang Sama Pada Amalia Hingga Berseteru Hebat

By Mahdiyah, Senin, 27 September 2021 | 15:46 WIB

Kolase Foto Yoris dan Yosef.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang masih belum terungkap.

Belum lama ini, polisi mengungkap bahwa pelaku diduga kabur menggunakan motor bermerek Nmax.'

Mengutip KOMPAS.TV pada Senin (27/9/2021), hal itu diungkap oleh Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan.

Bahkan, pihak kepolisian sudah memeriksa beberapa sepeda motor dengan ciri-ciri yang sama.

"Nah itu kalau kita lihat dari data dengan plat yang ada di sana (Jabar), ada 5.572 unit. Dari 5.572 unit itu mengerucut ada 26. Ada 26 kendaraan roda dua NMAX biru. Jadi lebih mengerucut kepada warga yang ada di sekitar situ, di Kab. Subang," ujarnya.

Selain itu, penyataan ini juga menjadi teka-teki baru dalam kasus pembunuhan Tuti (55) dan Amalia (23) ini.

Belum lama ini, foto lama M, istri muda Yosef yang mengendarai motor Nmax pun sempat menjadi perhatian.

Baca Juga: Satu Bulan Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Masih Misterius, Ternyata Ini Alasan Polisi Belum Ungkap Dalang yang Habisi Nyawa Tuti dan Amalia

Namun, baru-baru ini, Yoris, anak sulung Yosef mengungkap bahwa sang ayah juga memiliki motor Nmax.

Ya, mengutip Tribunnews.com pada Senin (27/8/2021), Yoris mengungkap bahwa sang ayah meminta dibelikan motor pada Amalia pada 2020 silam.

Namun, Amalia dan sang ayah justru berseteru.

"Jadi ya waktu itu papah (Yosef) pernah minta motor Nmax ke Amalia sekitar tahun 2020, memang waktu itu ada sedikit pertengkaran yang lumayan hebat karena Amalia tidak bisa memberikan," ujarnya.

Bukan tanpa sebab, menurut Yoris, saat itu Amalia tidak memiliki uang untuk membelikan motor sang ayah.

"Karena waktu itu, kata Amalia tuh beralasan ke si papah itu takutnya ada uang dari kebutuhan yang tidak terduga, jadi sempat tidak diberikan. Memang papah pengen motor Nmax itu memang bener-bener pengen gitu," lanjutnya.

Kendati begitu, Amalia pun akhirnya terpaksa memenuhi permintaan sang ayah.

Baca Juga: Terungkap! Disebut Punya Akses Keluar Masuk Rumah Tuti dan Amalia, Salah Satu Saksi Kasus Pembunuhan di Subang Akui Datang ke Rumah Korban dan Lakukan Hal Ini

Namun, pihak kuasa hukum Yosef menyangkal bahwa motor Yosef adalah motor yang tertangkap CCTV.

"Yang pasti klien kami tidak punya memiliki kendaraan yang sama persis seperti itu, adapun klien kami yang punya motor Nmax, tapi warnanya kan berbeda, yang punya klien saya warnanya abu-abu, sementara yang di CCTV itu berwarna biru," jelas Rohman Hidayat.

(*)