Find Us On Social Media :

Belum Juga Dapat Pasangan Baru, Begini Reaksi Ayu Ting Ting Saat Hendak Ditinggal sang Adik Nikah Duluan, Singgung Masa Lalunya

By None, Rabu, 29 September 2021 | 20:15 WIB

Foto Ayah Rozak, Ayu Ting Ting, Asyifa, dan Umi Kalsum.

Grid.ID- Sebagai adik penyanyi dangdut kondang Ayu Ting Ting, Assyifa Nuraini pun kerap menjadi sorotan.

Terlebih lagi, Ayu Ting Ting sering kali menunjukkan rasa sayangnya pada sang adik.

Seperti belum lama ini, Ayu Ting Ting memberikan hadiah spesial mobil untuk Syifa setelah lolos ujian skripsi.

Menyusul momen bahagia itu, Syifa kabarnya bakal mengakhiri masa lajangnya dalam waktu dekat.

Rencana itu sempat disorot karena sang adik dianggap melangkahi Ayu Ting Ting yang saat masih sendiri.

Assyifa Nuraini dikabarkan tak akan lama lagi dipersunting lelaki pujaan hati, Nanda Fachrizal.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu setelah lulus ujian skripsi, Ayu Ting Ting menemani sang adik dan sang pacar mencari cincin buat lamaran.

Baca Juga: Hidupnya Berubah Drastis Usai Kepergian Glenn Fredly, Mutia Ayu Kini Curhat Pilu Soal Nasibnya yang Harus Pontang-panting Jadi Ibu Rumah Tangga Sekaligus Ayah untuk Putri Semata Wayangnya