Find Us On Social Media :

Hamil Anak Pertama, Lesti Kejora Alami Ngilu Pusar hingga Minta Saran Nagita Slavina, Ini 3 Penyebab Nyeri Pusar yang Sering Dialami Bumil

By Devi Agustiana, Minggu, 3 Oktober 2021 | 11:52 WIB

Lesti Kejora mengalami ngilu pusar saat hamil anak pertama.

Ia juga yang memberi saran kepada untuk memilih dokter kandungan yang sama dengan dirinya.

Perlu diketahui kalau ternyata rasa sakit pada bagian pusar saat hamil bukanlah hal aneh.

Ini adalah kondisi normal terjadi pada trimester kedua dan ketiga kehamilan.

Dilansir Grid.ID dari laman Nakita.ID, kondisi nyeri pada bagian pusar sebenarnya tergantung bentuk perut dan elastisitas kulit perut bumil.

Kondisi ini juga akan hilang dengan sendirinya setelah melahirkan.

Berikut beberapa alasan penyebab nyeri pusar saat hamil.

1. Peregangan kulit

Saat hamil, kulit dan otot terus meregang hingga akhir masa kehamilan.

Kondisi tersebut menyebabkan ibu hamil mengalami stretch marks, rasa gatal, dan sakit pada daerah pusar selama masa kehamilan.

Baca Juga: Catat! 10 Syarat Ibu Hamil yang Boleh Menerima Vaksin Covid-19, Usia Kehamilan Harus di Atas 13 Minggu

2. Tekanan

Ketika trimester pertama, rahim masih berukuran kecil dan belum menyentuh tulang kemaluan.

Kemudian, rahim akan terus berkembang dan secara tidak langsung menekan perut dan pusar dari dalam.

Nah, kondisi inilah yang menyebabkan rasa nyeri dan tidak nyaman pada pusar selama masa mengandung.

3. Hernia umbilikalis

Hernia umbilikalis terjadi saat terlalu banyak tekanan yang berasal dari dalam perut.

Risiko juga akan semakin besar apabila mengandung anak kembar dan hamil dalam keadaan gemuk.

Mengenai tandanya, kita akan melihat tonjolan di daerah pusar disertai bengkak dan muntah.

Yang perlu jadi perhatian, kondisi dapat berdampak pada organ atau jaringan lain di dalam perut sehingga mengurangi suplai darah dan menyebabkan infeksi.

Baca Juga: Mengenal Pregnancy Glow Alias Kulit Bersinar Saat Hamil, Ternyata 6 Hal Ini Penyebabnya!