Find Us On Social Media :

Mantan Pengacara Ayah Taqy Malik Diduga Membelot ke Sunan Kalijaga, Kuasa Hukum Duga Ada Pelanggaran Kode Etik dan Terancam Pidana

By Hana Futari, Jumat, 8 Oktober 2021 | 20:20 WIB

Mansyardin Malik saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (8/10/2021).

"Jelas ini adalah satu pelanggaran kode etik. Kan dalam pasal 7, pasal 8, jelas tuh advokat profesional harus menjaga kerahasiaan kliennya," tutup Deddy Junaedi.

Seperti diketahui, ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik dikabarkan ditinggal oleh kuasa hukumnya, Muhammad Fayyadh.

Bahkan, diketahui bahwa kini Muhammad Fayyadh bekerjasama dengan Sunan Kalijaga yang tak lain adalah kuasa hukum dari pihak lawan ayah Taqy Malik, Marlina Octoria.

Ayah Taqy Malik sendiri melaporkan mantan istri sirinya, Marlina Octoria atas dugaan kasus pencemaran nama baik dan fitnah.

Laporan tersebut lantaran Marlina Octoria mengaku menjadi korban penyimpangan seksual yang dilakukan ayah Taqy Malik.

Marlina Octoria mengatakan bahwa ayah Taqy Malik melakukan seks anal terhadapnya ketika datang bulan saat mereka masih berstatus sebagai suami istri.

(*)