Find Us On Social Media :

Pelat Mobil RFS Milik Rachel Vennya Sempat Gegerkan Publik, Polisi Ungkap Hal Mengejutkan Perihal Tujuan sang Selebgram Kondang

By Mahdiyah, Kamis, 28 Oktober 2021 | 15:29 WIB

Rachel Vennya

Laporan Wartawan Grid.ID, MahdiyahGrid.ID - Baru-baru ini, nama Rachel Vennya menjadi bulan-bulanan netizen.Setelah ketahuan tak melakukan karantina, Rachel Vennya kembali menjadi perhatian publik.Hal itu dikarenakan pelat mobil RFS milik Rachel Vennya disebut-sebut menyalahi aturan.Namun, polisi mengungkap bahwa tidak ada masalah dengan pelat tersebut.Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Kamis (28/10/2021), Kasubdit Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono menjelaskan bahwa pelat mobil RFS milik Rachel bukanlah pelat pejabat.Pasalnya, pelat mobil RFS harus memiliki 4 kombinasi angka."Tapi pelat bantuan ini tidak semua orang bisa memiliki karena ada mekanisme dari instansi kepada Kapolda," jelasnya.Namun, baru-baru ini, polisi juga mengungkap dugaan alasan Rachel menggunakan pelat tersebut.

Baca Juga: Heboh Pelat Mobil RFS Milik Rachel Vennya hingga Terkuak sang Selebgram Nunggak Pajak dan Ganti Warna Mobil, Polisi Ungkap Hal Mengejutkan Ini

Dikutip Grid.ID dari TribunJakarta.com pada Kamis (28/10/2021), AKBP Argo mengatakan bahwa ada beberapa kode pelat yang khusus."Ya kan pelat RF ada kode-kode spesifik diberikan kode penomoran khusus seperti RFS atau RFP," ungkapnya."Karena nomor kendaraan ini adalah nomor bantuan," lanjutnya.Mengenai alasan sang selebgram kondang menggunakan pelat tersebut, polisi menduga hal itu demi mendapatkan banyak kemudahan.Dirinya menduga bahwa para pengguna pelat tersebut berharap mendapatkan keistimewaan.Seperti halnya saat melalui razia ganjil genap."Artinya ini adalah kendaraan dinas, jadi harapannya si pengguna pada saat pemeriksaan di jalan supaya bisa dibantu. Kalau dulu bisa lewat ganjil genap," ujarnya."Ya privilege dan kemudahan. Cuman kan itu sudah dipatahkan oleh pak Direktur kalau status kendaraan pelat hitam itu sama semua tidak ada pengecualian," jelasnya.

Baca Juga: Dijadwalkan Pemeriksaan Kembali oleh Polisi Terkait Plat Nomor Mobil RFS Miliknya, Rachel Vennya Justru Mangkir dari Panggilan Kepolisian, Polisi Ungkap Penyebabnya

(*)