Find Us On Social Media :

Bertepatan Harbolnas, Sebulan Penuh Fintech Nasional Adakan Program dan Promo Menarik, Jangan Kelewatan...

By Corry Wenas Samosir, Senin, 8 November 2021 | 17:13 WIB

AFTECH kembali akan menyelenggarakan Bulan Fintech Nasional (BFN).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir Grid.ID - AFTECH kembali akan menyelenggarakan Bulan Fintech Nasional (BFN).Berkolaborasi dengan Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dan Asosiasi Fintech Syariah Indonesia (AFSI), Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH) akan menyelenggarakan kegiatan sebulan penuh yang bertajuk Bulan Fintech Nasional (BFN) dengan tagar #Fintech AmandanNyaman. Perayaan BFN juga bertepatan dengan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas). Hal ini pun akan diisi berbagai promosi dan penawaran menarik dari para kontributor atau brand fintech yang menjadi anggota AFTECH. Bertepatan dengan dimulainya BFN, para penyelenggara juga akan menginisiasi tanggal 11 November 2021, atau 11.11, sebagai Hari Fintech Nasional.“Saat ini, sudah ada lebih dari 65 perusahaan fintech yang akan ikut memeriahkan BFN dengan memberi promosi diskon maupun program-program menarik, baik untuk konsumen maupun untuk UMKM, termasuk lebih dari 115 kegiatan webinar, IG live, podcast, dan lain – lain," ujar Ketua Umum AFTECH Pandu Sjahrir dalam virtual, Senin (8/11/2021)."Ada pula, lebih dari 200 lowongan pekerjaan dalam virtual job fair sebagai salah satu program bagian dari Bulan Fintech Nasional ini," sambungnya.

Baca Juga: Keluarganya Dijuluki Sultan Andara, Ternyata Saldo Nagita Slavina di Akun Fintech-nya 0 Rupiah, Ayu Dewi: Ntar Aku Isiin Ya Buat Hadiah Ulang Tahun