Find Us On Social Media :

Seberapa Penting Eksfoliasi Kulit Dilakukan dan Apa Saja Manfaatnya? Yuk, Cari Tahu!

By Marsha Ayu, Jumat, 17 Desember 2021 | 17:02 WIB

Yuk, cari tahu informasi lengkap terkait eksfoliasi!

Laporan Wartawan Grid.ID, Marsha Ayu

Grid.ID - Apakah sobat Grid sudah mengetahui apa yang dimaksud dengan eksfoliasi kulit?

Eksfoliasi merupakan tahapan skincare yang kerap dilupakan oleh beberapa orang.

Padahal, eksfoliasi memiliki manfaat tersendiri yang tentunya sangat dibutuhkan oleh kulit kita loh, sobat Grid!

Kulit kering, kulit berminyak, kulit sensitif, dan berbagai jenis kulit lainnya tetap membutuhkan eksfoliasi kulit yang rutin dilakukan.

Untuk sobat Grid yang masih asing dengan eksfoliasi, maka kali ini Grid.ID akan kasih informasi lengkapnya!

Dikutip dari thefashionspot.com, eksfoliasi merupakan proses untuk menghilangkan sel-sel kulit mati, kotoran yang menumpuk, kulit tua, yang ada di permukaan kulit.

Baca Juga: Jangan Disamakan! Ini Cara Memilih Eksfoliator untuk Jenis Kulit Kering, Berminyak, dan Berjerawat, Ayo Disimak!

Mengapa kotoran serta sel-sel kulit mati tersebut harus dihilangkan?

1. Dengan mengangkat sel-sel kulit mati, sobat Grid bisa mencegah tersumbatnya pori-pori kulit. Sehingga, tak akan ada jerawat atau komedo yang muncul karena tersumbatnya pori-pori.

2. Sel-sel sehat akan muncul ke permukaan dan membuat kulit terlihat lebih sehat dan bercahaya.

3. Produk skincare akan lebih mudah terserap oleh lapisan kulit karena tidak ada penyumbatan dari kotoran dan sel kulit mati.

4. Sel-sel kulit mati dan kotoran yang menumpuk akan membuat kulit lebih tua dan kurang elastis. Sehingga, diangkatnya dua masalah tersebut dapat membuat kulit lebih sehat.

5. Tekstur kulit akan menjadi lebih baik karena sel-sel baru yang naik ke permukaan kulit.

Melihat ke-5 alasan tersebut, sobat Grid tentu sudah memiliki banyangan betapa pentingnya eksfoliasi kulit dilakukan.

Namun terlepas dari manfaatnya, eksfoliasi merupakan proses yang tidak boleh dilakukan setiap hari ya, sobat Grid!

Baca Juga: Catat, 5 Cara Menyembuhkan Kulit Rusak Akibat Over Exfoliating!

Karena dapat mengangkat sel-sel kulit mati di permukaan kulit, eksfoliasi hanya boleh dilakukan setiap 2-3 hari sekali tergantung kondisi kulit sobat Grid.

Jika dilakukan terlalu sering, eksfoliasi ditakutkan bisa mengangkat lapisan pelindung kulit yang sangat dibutuhkan oleh kulit.

Eksfoliasi kulit sendiri dapat dilakukan oleh dua cara, yaitu chemical exfoliation dan juga physical exfoliation.

Chemical exfoliation merupakan proses eksfoliasi yang dilakukan dengan kandungan skincare kimiawi.

Cara ini sangat mengandalkan skincare yang memiliki kandungan AHA dan BHA.

Sementara itu, physical exfoliation merupakan proses eksfoliasi fisik yang biasanya dilakukan dengan scrub atau alat lainnya.

Dari dua cara tersebut, sobat Grid bisa memilih cara mana yang cocok dengan kondisi kulit masing-masing.

Sehingga, wajah glowing tak akan menjadi impian lagi!

Baca Juga: 3 Rekomendasi Toner Eksfoliasi AHA BHA di Bawah Rp100 Ribu, Ampuh Bersihkan Wajah!

(*)