Find Us On Social Media :

Jangan Lupa! Film 'Sepeda Presiden' Akan Tayang Pada 23 Desember 2021 di Bioskop

By Anggita Nasution, Senin, 20 Desember 2021 | 17:59 WIB

Pemeran film Sepeda Presiden dalam press conference film Sepeda Presiden di Kuningan, Senin (20/12/2021).

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita NasutionGrid.ID - Film Sepeda Presiden akan tayang serentak di bioskop mulai 23 Desember 2021 sebagai penutup hiburan perfilman Indonesia di tahun 2021.Film garapan Sutradara Garin Nugroho itu mengangkat budaya dan kisah unik serta kelucuan anak-anak Papua. Selain itu, Film Sepeda Presiden ini juga mengajak semua yang menonton bergembira bersama dengan menyanyikan 17 lagu. Pengalaman mundar-mandir mengunjungi Papua dan mengagumi akan keindahan tanah Papua beserta bakat-bakat yang dimiliki para sahabat Papua ini membuat seorang Garin Nugroho terinspirasi untuk menggarap film ini bersama-sama Hestu Saputra yang menjadi sutradara di film "Sepeda Presiden" ini."Papua adalah sebuah sumber spirit, sumber talenta akting, tari dan nyanyi, serta kegembiraan," ujar Garin Nugroho saat press conference film Sepeda Presiden di Kuningan, Senin (20/12/2021).Selain itu, sang produser, Avesina Soebli yang sangat mencintai dunia anak, musik dan budaya Indonesia, membawa kembali membuat sebuah film dengan tema anak dan budaya Indonesia, khususnya budaya Papua."Cerita anak-anak Papua selalu kaya, unik dan menarik untuk diangkat. Menarik karena cerita mereka bukan cerita anak-anak metropolitan. Kaya oleh khazanah dan nuansa yang tidak ditemui di banyak bagian lain Indonesia. Unik, tentu dengan kekayaan alamnya, anak-anak Papua menghadirkan kisah unik kehidupan mereka," kata Avesina Soebli, produser film Sepeda Presiden dari rumah produksi Radepa Studio.

Baca Juga: Angkat Kisah Anak-anak Papua, Film 'Sepeda Presiden' Siap Diproduksi

Film Sepeda Presiden ini juga mengisahkan tentang pertemuan antara tiga sekawan di Papua yang ingin bertemu Presiden dengan Youtuber yang lari dari kejenuhan hidupnya di Jakarta ke Papua Pertemuan yang melahirkan peristiwa serba kocak, diwarnai perualangan di alam Papua yang indah serta dipenuhi lagu-lagu anak-anak yang bergembira dan menghibur."Film Sepeda Presiden adalah representasi dari kisah mimpi dan harapan anak-anak Indonesia. Mengangkat cerita tentang impian kebanyakan anak-anak Indonesia untuk bisa memiliko kebahagiaan yang sama dimiliki oleh saudara-saudara yang lainnya yang memiliki kelimpahan informasi dan segala kemudahan yang dinikmati oleh anak-anak metropolitan," tutur Avesina Soebli, Produser dani Radepa Studio."Mengapa Sepeda Presiden? Karena visual Presiden dan sepedanya itu boleh dibilang sangat catchy Itu menjadi peristiwa budaya yang menarik dan secara sosial melahirkan partispasi dan viral. Demikian juga dengan peristiwa pertemuan presiden dengan berbagai anak indonesia berkait hadiah sepedanya melahirkan beragam kekocakan yang menjadi perbincangan dan viral. Menjadi viral layaknya kisah rakyat hari ini. Inilah awal inspirasi film ini," sambungnya Avesina.

Keindahan alam pulau Papua akan menjadi pemandangan yang menyejukkan mata sepanjang menonton film Sepeda Presiden ini. Proses syuting yang dilakukan selama bulan oktober 2021 lalu mengambil lokasi di Sorong dan Raja Ampat.Sederet aktor ternama Indonesia ikut membintangi film Sepeda Presiden, seperti Ariel Tatum, Sita Nursanti, Joanita Chatari, Ian William, dan anak-anak asli Papua yang cerdas dan berbakat The Papua Kids' Arnol Aner Asmuruf, Dede Ramandel, dan Elias F. Padwa. Film Sepeda Presiden ini menggandeng Swastika Nohara yang dipercayakan sebagai penulis scenario bersama dengan Garin Nugroho.

Baca Juga: Tertarik dengan Tanah Papua, Ariel Tatum Tak Punya Alasan Menolak Bermain Film Sepeda Presiden

Sepeda Presiden adalah film anak dan keluarga yang penuh dengan kelucuan, kegembiraan dan lagu-lagu indah serta peristiwa kemanusiaan yang hangat. Bakat menyanyi dan alam mereka membawa kegembiraan hidup dalam alam yang indah Empat Soundtrack film Sepeda Presiden pun diantaranya dibawakan talenta-talenta Papua seperti lagu Sepeda Presiden, Yospan, Papua, dan Sajojo. Selain itu ada tiga lagu lain yang akan hadir di film Sepeda Presiden seperti Risau (rilis pada 29 oktober), Kunang-kunang dan Bunga Anggrek yang dibawakan oleh Ariel Tatum. Seluruh lagu yang hadir di film Sepeda Presiden digarap oleh Royal Prima Musikindo (RPM) yang diproduseni oleh Octav PanggabeanSepeda Presiden dibawakan oleh The Papua Kids (Arnold Asmuruf, Franken Ramandei, dan Elias Pandawa) yang merupakan pemeran 3 sekawan di film SEPEDA PRESIDEN. Lagu yang rilis tanggal 4 desember ini bercerita tentang semangat dan anak-anak Papua menyambut hari dan berjuang menggapai mimpi. Selain itu ada YOSPAN dan SAJOJO, lagu tradisional Papua yang dibawakan oleh Bona Pascal, JB Macho, dan Anak-anak PapuaSeperti apa kisah petualangan Ariel bersama 3 Sekawan ini untuk mendapatkan sepeda presiden, saksikan film SEPEDA PRESIDEN di bioskop mulai 23 Desember 2021.

Baca Juga: Ariel Tatum Persiapkan Fisik dan Jaga Pola Makan untuk Syuting Film 'Sepeda Presiden' di Papua

(*)