Find Us On Social Media :

Bahagianya Atta Halilintar Mampu Pertemukan Istri dengan Keluarga Besar di Waktu Istimewa, Suami Aurel Hermansyah: Semoga Selamanya!

By Novia, Minggu, 2 Januari 2022 | 07:25 WIB

Atta Halilintar dan Aurel di tahun baru

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Melewati pergantian tahun bersama orang-orang tercinta memang menjadi momen berharga.

Hal ini juga dirasakan oleh pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

Setelah menikah tanpa didampingi orang tua, Atta Halilintar kini mengaku sangat bahagia.

Bisa pertemukan istrinya dengan keluarga besar di waktu yang tepat, Atta Halilintar pun tak mau melewatkan waktu begitu saja.

Abadikan momen pergantian tahun 2021 ke 2022 bersama istri dan keluarga besar, Atta mengakui ini sebagai waktu yang istimewa.

Apalagi, ini menjadi momen perdananya mereka melewati pergantian tahun bersama istri sekaligus keluarga.

Bagikan kebahagiaannya di Instagram, Sabtu (1/1/2022), Atta Halilintar tampak begitu semringah.

Baca Juga: Istrinya Kini Lagi Hamil Tua, Atta Halilintar Mendadak Terkenang Momen Pahit Bareng Aurel Hermansyah Satu Tahun Silam, Tak Menyangka Hal Ini Bakal Terjadi