Find Us On Social Media :

Polisi Tetapkan Medina Zein Jadi Tersangka, Istri Lukman Azhari Bakal Dipenjara?

By Corry Wenas Samosir, Rabu, 5 Januari 2022 | 19:50 WIB

Medina Zein

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Polda Metro Jaya menetapkan selebgram Medina Zein menjadi tersangka atas laporan Marissya Icha terkait kasus dugaan pencemaran nama baik.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan status tersangka terhadap Medina Zein terhitung sejak hari ini, Rabu (5/1/2022).

"Atas laporan dari saudari Marissya Icha bisa saya sampikan pada hari ini Polda telah menetapkan sendiri Medina Zein sabagai tersangka terkait dengan pencemaran nama baik," kata Kombes Pol Endra Zulpan saat Grid.ID temui di Polda Metro Jaya, Rabu (5/1/2021).

Penyidik menetapkan Medina Zein jadi tersangka karena memiliki dua bukti atas kasusnya.

"Ketersangkaan ini melalui proses penetapan dari segi hukum dua alat bukti dimiliki penyidik," sambungnya.

Kombes Pol Endra Zulpan menuturkan, pihaknya telah menggelar mediasi terhadap Marissya Icha dan Medina Zein.

Sayangnya, upaya damai tersebut tak membuahkan hasil.

"Sebelumnya sudah dilakukan upaya mediasi kepada mereka namun ternyata tidak terdapat jalan perdamaian di situ," ucap Kombes Pol

"Sehingga kasus berlanjut hari ini penyidik menetapkan Medina sebagai tersangka," tuturnya.

Saat ditanya apakah pihak kepolisian akan melakukan penahanan terhadap Medina Zein, Kombes Pol Endra Zulpan belum bisa memastikan.

Baca Juga: Kuasa Hukum Marissya Icha Sebut Medina Zein Jadi Tersangka Atas Kasus Pencemaran Nama Baik