Find Us On Social Media :

Dikenal Sebagai Musisi Jenius, Beginilah Isi Kamar Tidur di Rumah Artis Henry Lau Eks Super Junior, Ada Tempat Lesehan hingga Ranjangnya Bagaikan Punya Anak Gadis

By Mia Della Vita, Minggu, 16 Januari 2022 | 20:56 WIB

Henry Lau

Grid.ID- Sebagian besar penggemar pasti sudah pernah melihat penampakan rumah artis Henry Lau.

Ya, isi rumah artis Henry Lau memang sudah pernah diperlihatkan lewat program I Live Alone.

Hanya saja, tidak seluruh bagian isi rumah artis Henry Lau diungkap dalam tayangan tersebut.

Karena itu, mantan member Super Junior ini pun membuat konten khusus untuk memperlihatkan detail isi rumahnya di kanal YouTube miliknya.

Ruangan pertama yang ditunjukkan Henry dalam video tersebut adalah kamar tidurnya.

Terlihat kamar tidurnya memiliki ranjang hitam dengan kelambu anti-nyamuk yang cantik. Ranjangnya bagaikan tempat tidur seorang putri.

Lalu ada juga lemari geser yang berisi cermin make up dan beberapa produk kosmetiknya.

Di bawah ranjangnya, terdapat tempat duduk lesehan. Ia menaruh karpet persia sebagai alas, lalu menambahkan beberapa bantal dan meja kecil.

Ia juga memberikan dekorasi bergaya bohemian di dinding kamarnya.

Baca Juga: Sumber Uangnya Bejibun Hingga Hartanya Tembus Rp 300 Miliar, Intip Sudut Rumah Artis Inul Daratista yang Dipakai Buat Olahraga, Ada Alat Gym Berderet Berasa di Tempat Fitness

Henry sendiri mengaku bahwa ia memang lebih suka duduk di lantai daripada sofa.

Di situlah, ia bisa bersantai sambil main gitar dan tidur-tiduran.

Hal yang menarik dari kamar tidurnya, ia bisa menggonta ganti warna lampu dengan bantuan asisten Google.

Begitu juga untuk menutup dan membuka tirai kamar tidurnya cukup dengan memerintahkan asisten Google.

Keunikan kamar tidur Henry tidak berhenti sampai di situ. Kamar tidurnya memiliki kamar mandi yang sangat unik.

Kamar mandinya berlantai keramik warna-warni lalu dindingnya terbuat dari cermin.

Tidak ada bathtub, hanya ada wastafel, closet, shower, dan body dryer.

Uniknya kamar tidur Henry Lau ini memang seusai dengan kepribadiannya.

Ia selama ini dikenal sebagai musical genius. Ia mampu memainkan beragam alat musik dan jago membuat lagu.

Henry bahkan mengusai berbagai bahasa, di antaranya Inggris, Taiwan, Thailand, Korea Selatan, Perancis, dan Kanton.

Baca Juga: Tinggalkan Hingar Bingar Ibu Kota dan Pilih Menetap di Bali, Tengok Ruang Keluarga di Rumah Artis Nana Mirdad yang Mewah Bak Villa, Sofanya Bisa Bikin Ngiler!

Henry sempat debut sebagai member sub-unit Super Junior M pada 8 April 2008. Lima tahun kemudian, ia mengawali karier sebagai solois.

Hingga kini, Henry pun masih terus berkarier sebagai penyanyi solo bahkan setelah kontraknya dengan SM Entertainment berakhir pada April 2018.

(*)