Find Us On Social Media :

Berjuang Hidup untuk Sembuhkan Kanker Langka Hingga Rela Rambut Gondrongnya Dibondol Habis, Inilah Arti Nama Ari Lasso yang Baru Saja Berulang Tahun ke-49

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 19 Januari 2022 | 13:23 WIB

Inilah arti nama Ari Lasso yang sangat istimewa.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Walaupun namanya sudah sangat dikenal, masih belum banyak yang mengetahui arti nama Ari Lasso.

Arti nama Ari Lasso ternyata sangat istimewa karena mewakili sosok sang penyanyi yang tegar.

Oleh karena itulah, Grid.ID akan membahas tentang arti nama Ari Lasso dalam artikel berikut ini.

Seperti yang telah kita ketahui, nama Ari Lasso telah dikenal sejak menjadi vokalis band Dewa 19.

Sekian tahun berkarier bersama Ahmad Dhani, Ari Lasso memutuskan keluar dari Dewa 19 dan bersolo karier.

Walau tanpa Dewa 19, karier Ari Lasso sebagai penyanyi solo nyatanya sukses besar.

Hal ini dibuktikan dengan album solonya yang selalu laku keras di pasaran dan banyaknya penghargaan yang diterimanya.

Hingga tahun 2021, pemilik nama asli Ari Bernardus Lasso masih aktif berkarya sebagai penyanyi maupun pembawa acara.

 Baca Juga: Putri Pertamanya Kini Berusia 7 Tahun, Inilah Arti Nama Anak Olla Ramlan dan Aufar Hutapea yang Ternyata Sangat Cantik dan Istimewa

Sayangnya, di tahun 2021 pula Ari Lasso divonis mengidap kanker langka yaitu kanker Diffuse large B-cell lymphoma (DLBCL).

Meski tergolong kanker langka, dokter menyebutkan bahwa kanker ini masih bisa disembuhkan.

Oleh karena itu, penyanyi kelahiran tahun 1973 ini memantapkan diri untuk menjalani pengobatan kemoterapi.

Bahkan, Ari Lasso yang terkenal dengan rmabut gondrongnya rela mencukur habis rambutnya demi sembuh.

Melansir Kompas.com, hingga 27 Desember 2021 lalu, pelantun ‘Mengejar Matahari’ ini sudah menjalani kemoterapi kelima.

Berkat perawatan yang tepat dan dukungan dari keluarga, rekan sesama artis, dan fansnya, kondisi Ari Lasso pun dikabarkan membaik.

Lantas, apa arti nama Ari Lasso yang membuatnya disebut tegar dalam menghadapi cobaan hidupnya?

Dikutip Grid.ID, arti nama Ari ternyata bermakna kokoh dan pintar serta nama Bernardus berarti kuat.

Nama Bernardus ini juga merupakan nama yang berasal dari Bahasa Jerman.

Baca Juga: Genap Berusia 7 Tahun, Gempita Rayakan Ulang Tahun Bersama Anak-anak Panti Asuhan, Tak Disangka Arti Nama Anak Gading Marten dan Gisella Anastasia Sangat Unik!

Sementara itu, nama Lasso diambil dari nama sang ayah yaitu Bartholomeus Bernard Lasso.

Arti nama Lasso juga bisa berarti seni dan pengetahuan, yang sangat mewakili profesinya sebagai seniman atau musisi.

Beberapa hari setelah ulang tahunnya ke-49 yang jatuh pada 17 Januari 2022, Ari Lasso mengunggah pesan yang mengharukan.

"Sekian bulan lalu ketika memotong rambut, memantapkan diri menjalani kemoterapi. Enggak terasa waktu berlalu, sudah ulang tahun lagi," tulis Ari di Instagram @ari_lasso.

Ayah dari lima anak ini juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah memberikan dukungan hingga sekarang.

“Terima kasih untuk ucapan, harapan, dan doanya. Maaf baru posting dan belum sempat balas. Kemarin kondisi sempat tidak kondusif," tulisnya lagi,

Walau diberi banyak pelajaran dan cobaan di hari ulang tahunnya, Ari Lasso tetap bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.

(*)