Find Us On Social Media :

Buah Langka dari Indonesia ini Dijual dengan Harga Fantastis, Tetap Diburu karena Rasanya Unik dan Khasiatnya yang Luar Biasa!

By None, Jumat, 4 Februari 2022 | 14:27 WIB

ilustrasi buah matoa

Grid.ID - Indonesia dikenal sebagai negara yang punya kekayaan alam yang berlimpah.

Salah satunya Indonesia memiliki beragam jenis buah-buahan yang unik bahkan punya manfaat bagi kesehatan.

Buah matoa menjadi jenis buah langka yang berasal dari Papua.

“Matoa itu buah yang berasal dari Papua dan ini sudah mulai langka, padahal rasanya manis,” ujar Mayjen Purnawirawan Winston P Simanjuntak, Dewan Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI).

Kalau ingin mencicipi buah satu ini, kamu harus merogoh kantong dalam-dalam.

Dilansir dari tribunnews, harga buah khas tanah Papua ini bisa dijual seharga Rp 60 ribu hingga Rp 70 ribu per kilogram.

Malah jika pada saat tertentu harganya bisa tembus Rp 115 ribu per kilogram.

Matoa sendiri, imbuh Purnawirawan, punya beragam jenis.

“Ada dua jenis matoa, pertama matoa papeda isinya kurang manis tapi dia lembek, seperti papeda,” tandasnya.

Baca Juga: Manfaat Matoa, Buah Langka Khas Indonesia yang Dijual dengan Harga Selangit!

Kemudian ada juga matoa kelapa.

Diakuinya, matoa kelapa ini punya rasa yang manis dan berdaging tebal.

“Kalau buah matoa kelapa itu mengekel, manis, besar, dan dagingnya tebal,” tandasnya.

Buah matoa sendiri punya cita rasa yang manis, berdaging mirip kelengkeng tapi beraroma seperti durian.

Manfaat Buah Matoa

Dilansir dari healthbenefitstimes.com, berikut 5 manfaat buah matoa.

1. Meningkatkan Daya Tahan

Buah matoa dapat meningkatkan daya tahan tubuh karena kandungan senyawa gula yang terdapat dalamnya.

Senyawa gula inilah yang dapat menambah energi dan meningkatkan daya tahan tubuh.

Baca Juga: Petani Cianjur Sukses Raup Untung Berlipat Setelah Iseng Tanam Benih Jagung Warna-Warni, Awalnya Dikira Mainan!

Sebelum kamu melakukan latihan fisik, kamu bisa mengonsumsi buah ini untuk meningkatkan daya tahan dan stamina.

2. Meningkatkan Kesuburan

Matoa mengandung vitamin E, yakni antioksidan yang dapat menlindungi dan meningkatkan kesuburan pada perempuan dan laki-laki.

Bagi perempuan, vitamin E mengandung antibodi yang dapat melindungi sel telur dan meningkatkan kesuburan sebanyak 20 hingga 30 persen.

Selain itu, vitamin E juga dapat mencegah membran pecah selama kehamilan.

Sementara itu buah kandungan vitamin E untuk laki-laki dapat meningkatkan kualitas dan mortilitas sperma pada pria.

3. Membantu Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Tak hanya daging buahnya, ekstrak biji dan daun matoa dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

Ekstrak biji matoa bersifat diuresis, yakni dapat meningkatkan jumlah cairan yang dikeluarkan dari tubuh.

Baca Juga: Buah Ciplukan yang Dihargai Rp 500 Ribu Sekilo Kini Jadi Buruan, Inilah Segudang Khasiat Buah yang Dulu Tumbuh Liar di Pedesaan

Saat tubuh memiliki terlalu banyak cairan, otomatis tekanan darah akan meningkat.

Untuk itu, ekstrak biji matoa dapat mengeluarkan cairan yang dikeluarkan dari tubuh.

Dalam sebuah penelitian dari Bandung yang diwartakan oleh healthbenefitimes.com, mengungkap bahwa dengan dosis 100 miligram per kilogram berat badan, ekstrak matoa ini dapat mengeluarkan air dan garam melalui urine sehingga tekanan darah seseorang bisa turun.

Meski begitu, semua khasiat buah matoa ini masih harus dipelajari lebih lanjut.

Namun, tidak ada salahnya untuk mencoba buah dengan rasa unik yang satu ini, karena memiliki kandungan serat dan gizi yang tidak kalah dengan buah-buahan lainnya.

4. Menghilangkan Stres

Mengonsumsi buah matoa sebagai camilan baik untuk menghilangkan stres lho!

Kandungan vitamin E dapat berperan untuk menghilangkan stres yang kamu alami.

Selain baik untuk meredakan stres, matoa juga tidak menyebabkan penambahan berat badan.

Baca Juga: Bikin Ngiler Sejuta Umat, Buah Langka Ini Ternyata Tumbuh Subur di Pekarangan Rumah Mayangsari, Harga Satuannya Tembus Rp 100 Ribu!

Karena itu, tak perlu khawatir makan banyak-banyak!

5. Mencegah Perkembangan Kanker

Kanker terjadi ketika radikal bebas bebas yang masuk ke dalam tubuhmu.

Untuk mencegah radikal bebas, antioksidan dapat melawan dan mencegah perkembangan sel kanker.

Buah matoa mengandung vitamin C dan E, sehingga buah ini merupakan sumber antioksidan kuat yang sangat baik.

Gimana nih kalau kamu sudah pernah merasakan buah matoa belum?

Artikel ini telah tayang di Nova.ID dengan judul Buah Langka Khas Indonesia Ini Ternyata Punya Harga Selangit, Apa ya?

(*)