Find Us On Social Media :

Inspirasi Riasan Eyeshadow yang Bikin Tampilan Wajah Jadi Lebih Cerah

By Rini Listiawati, Rabu, 2 Mei 2018 | 11:07 WIB

Inspiarasi riasan eyeshadow yang bikin tampilan wajah menjadi lebih cerah

Laporan wartawan Grid.ID, Rini Listia

Grid.ID - Riasan mata memang selalu menjadi salah satu cara untuk menojolkan sisi kecantikan seorang wanita.

Namun tak semua wanita berani melakukan eksplorasi warna yang terdapat pada sentuhan riasan eyeshadow di area mata.

Banyak wanita yang memilih warna gelap atau warna nude untuk tampilan eyeshadow agar tetap terlihat natural dan cantik.

Untuk menciptakan riasan yang berbeda, kamu dapat mencoba mengaplikasikan sentuhan warna-warna yang berbeda pada riasan eyeshadow.

(BACA JUGA: 5 Inspirasi Outfit Kasual ala Marsha Aruan)

Kamu dapat menciptakan riasan mata yang akan membuat tampilan kamu stand out dan kult wajah menjadi lebih cerah dengan gaya makeup seperti ini:

Holographic gloss

Dengan menggabungkan dua tren riasan mata yakni warna hologram dan teknik glossy, membuat riasan mata tampil stand out.

Tampilan mata ini sangat bagus ketika diselaraskan dengan riasan mata berwarna lembut.

Sunset eyes

Kamu dapat menciptakan tampilan warna yang khas dengan edisi spring summer dengan menggunakan nada hangat seperti kuning, oranye dan merah muda.

(BACA JUGA: Romantisnya Widi Mulia dan Dwi Sasono dalam Balutan Outfit Simpel dan Sederhana)

Metalic eyes

Riasan mata metalik juga bisa kamu aplikasikan untuk riasan pilihan di malam hari.

Tampilan yang terlihat bold akan membuat wajah dan area mata terlihat berkilau.

Peachy eyes

Kamu bisa mengaplikasikan warna earth tone seperti coklat muda, namun pastikan kamu membuat riasan alis yang terlihat bold ya.

Agar tampilan wajah terlihat lebih berkontur.

(BACA JUGA: Intip Penampilan Kasual Olla Ramlan yang Simpel Tapi Tetap Fashionable)

Mermaid inspired

Kamu dapat memadukan warna yang terinspirasi dari mermaid atau putri duyung.

Gabungkan warna-warna yang berbeda, kemudian aplikasikan dengan teknik bercak-bercak eyeshadow yang terlihat artsy.

Tampilan makeup seperti ini membuat wajah juga terlihat manis loh.(*)