Find Us On Social Media :

Persiapan Ramadan 2022, Ini 4 Tips Puasa untuk Ibu Hamil Muda, Jaga Asupan Cairan Paling Penting!

By Devi Agustiana, Jumat, 4 Februari 2022 | 16:53 WIB

Ibu hamil muda wajib perhatikan empat hal ini saat menjalani puasa Ramadan.

Beberapa sumber jua menjelaskan kalau puasa saat hamil paling aman dilakukan saat usia trimester kedua kehamilan (4-7 bulan).

Sebab kalau usia kehamilan kurang dari 4 bulan dikhawatirkan masih rentan terjadi keguguran, sedangkan lebih dari 7 bulan biasanya ibu hamil sering merasa lelah sehingga membutuhkan asupan nutrisi yang lebih banyak.

Akan tetapi, kondisi itu berbeda-beda untuk setiap ibu hamil.

Oleh karenanya, harus dipastikan dengan dokter kandungan sebelum memilih untuk berpuasa saat hamil.

Berikut adalah tips menjalani puasa saat hamil muda:

1. Jaga asupan cairan

Selama hamil, kebutuhan cairan tubuh akan semakin meningkat dari hari ke hari.

Oleh karena itu, jika ingin menjalankan ibadah puasa saat hamil muda, pastikan minum banyak air saat sahur dan berbuka puasa.

Ibu hamil wajib minum air putih minimal 8 gelas atau 2 liter per hari.

Baca Juga: Jangan Dipandang Sebelah Sebelah Mata, Ini Dia 5 Manfaat Telur Asin untuk Ibu Hamil, Bisa Membuat Bayi Cerdas

Bukan hanya dari air putih, bumil juga bisa memperbanyak konsumsi cairan melalui sayuran, buah-buahan, dan makanan berkuah lainnya.

Jangan konsumsi makanan asin saat sahur karena dapat membuat menjadi haus.