Find Us On Social Media :

Resep Masker Rambut Alami untuk Mengatasi Rambut Kering, Siapkan Pisang dan Madu Saja!

By Marsha Ayu, Jumat, 4 Februari 2022 | 20:05 WIB

Yuk, miliki rambut lembut dan sehat dengan resep masker rambut berikut!

Penggunaan pisang dan madu tak terlepas dari manfaat yang diberikan oleh keduanya.

Buah pisang mengandung mineral bernama silika yang dapat membantu membuat rambut lebih tebal, kuat, dan tak mudah kusut.

Selain itu, buah pisang juga memiliki sifat antimikroba yang dapat menyembuhkan kulit kepala kering dan bersisik.

Sementara itu, madu digunakan karena mengandung vitamin dan mineral yang dapat membantu melembapkan dan mengembalikan kilau rambut.

Cara membuatnya:

1. Siapkan buah pisang dan hancurkan menggunakan garpu atau blender.

2. Tambahkan madu ke dalam pisang yang sudah dihancurkan dan aduk hingga merata.

3. Gunakan pada rambut mulai dari kulit kepala hingga ujung paling bawah.

Baca Juga: Tips Menggunakan Masker Wajah: Apa Saja Hal yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan?

(*)