Find Us On Social Media :

Arti Mimpi Jurang Berisi tentang Berbagai Macam Peringatan, Masalah Kesehatan Juga Harus Diwaspadai!

By Bella Ayu Kurnia Putri, Rabu, 9 Februari 2022 | 12:25 WIB

Ilustrasi Arti Mimpi Jurang

Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri

Grid.ID - Arti mimpi jurang merupakan pertanda akan ketakutan terhadap sesuatu.

Arti mimpi jurang juga bisa memberi peringatan tentang masalah kesehatan.

Dikutip dari dreamglossary.com, ini dia arti mimpi jurang.

1. Mimpi Melihat Jurang

Mimpi melihat jurang adalah pertanda akan ketakutan terahdap sesuatu.

Ada kemungkinan kita berada dalam situasi sulit yang menuntun kita pada suatu keburukan.

Kita tampaknya sangat stres sehingga berpikir tidak bisa berubah menjadi lebih baik.

Semua orang telah berusaha untuk menghentikan kita agar tidak terlalu terlibat dalam masalah yang serius.

2. Mimpi Jatuh ke Dalam Jurang

Mimpi jatuh ke dalam jurang merupakan sebuah peringatan tentang penyakit.

Baca Juga: Arti Mimpi tentang Jendela, Ternyata Berkaitan Erat dengan Mental, Kok Bisa sih?

Kita mungkin tidak terlalu memperhatikan kesehatan dan mengabaikan olahraga.

Apalagi kita hidup dengan segala sesuatu yang serba instan.

Hati-hati karena hal itu bisa semakin membuat kondisi semakin buruk.

3. Mimpi Mendorong Seseorang ke Dalam Jurang

Mimpi mendorong seseorang ke dalam jurang adalah simbol dari sebuah kemalangan atau keapesan yang besar.

Kita akan merasa gelisah karena tidak mengungkapkan kebenaran ke teman.

4. Mimpi Berdiri di Tepi Jurang

Mimpi berdiri di tepi jurang melambangkan kekhawatiran terhadap orang yang dicintai.

Mungkin orang di sekeliling kita ada yang mengalami masalah serius, namun kita tidak tahu bagaimana cara untuk membantunya.

Namun yang perlu diingat adalah dukungan kita akan selalu bermanfaat bagi mereka.

Baca Juga: Arti Mimpi Gagal Jadi Pengantin, Ternyata Malah Jadi Pertanda Baik Ini, Simak Penjelasannya

5. Mimpi Loncat ke Jurang

Mimpi loncat ke jurang menandakan bahwa kita telah menempatkan kehidupan kita dalam sesuatu yang bahaya.

Mungkin kita telah bertemu dengan orang-orang yang berbahaya.

(*)