Find Us On Social Media :

Arti Mimpi Kekeringan Tak Semuanya Buruk, Malahan Ada Pertanda tentang Kegembiraan Akibat Sesuatu Ini

By Bella Ayu Kurnia Putri, Jumat, 11 Februari 2022 | 12:44 WIB

Ilustrasi Arti Mimpi Kekeringan

Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri

Grid.ID - Arti mimpi kekeringan tak selalu buruk.

Salah satu arti mimpi kekeringan yang positif adalah tentang kegembiraan.

Melansir dari dreamglossary.com, ini dia arti mimpi kekeringan.

1. Mimpi Kekeringan yang Berkepanjangan

Mimpi kekeringan yang berkepanjangan justru manandakan hal yang baik.

Pasalnya hal ini melambangkan kegembiraan kecil di dalam rumah kita.

Mungkin saja salah satu anggota keluarga kita memperoleh sebuah kesuksesan.

Dan kita serta anggota keluarga lain akan berkumpul untuk merayakannya.

2. Mimpi Semua Tumbuhan Mati Karena Kekeringan

Mimpi semua tumbuhan mati karena kekeringan menandakan bahwa kita harus berhati-hati dengan bagaimana kita membelanjakan uang.

Baca Juga: Arti Mimpi tentang Toko Buku Ternyata Bisa Jadi Pertanda Tekanan Hidup, Kok Bisa sih?

Untuk saat ini kita mungkin memiliki uang yang cukup, namun situasi bisa saja berubah suatu saat.

Oleh karena itu kita harus pandai dalam mengelola keuangan.

3. Mimpi Kekeringan Menyebabkan Kelaparan

Mimpi kekeringan menyebabkan kelaparan adalah berarti kita kewalahan menghadapi maslah yang ada.

Hal itu membuat kita tidak memiliki cukup waktu untuk memikirkan sesuatu yang lainnya.

Cobalah untuk tidak terlau stres dan memikirkan hal-hal positif untuk masa depan.

4. Mimpi Hewan-Hewan Mati karena Kekeringan

Mimpi hewan mati karena kekeringan menunjukkan bahwa kita menyesal tidak mengambil kesempatan besar yang sempat datang.

Hal tersebut dikarenakan mungkin kita takut akan perubahan yang ada.

5. Mimpi Hujan Setelah Kekeringan yang Panjang

Baca Juga: Arti Mimpi Dikejar Zombie Ternyata Berkaitan dengan Hasrat Seksual Hingga Hidup yang Penuh Tekanan? Simak Penjelasannya

Mimpi hujan setelah kekeringan yang panjang berarti kita akan mendapatkan kelegaan.

Orang di sekitar kita telah berhasil membantu menyelesaikan masalah kita yang selama ini membuat stres.

(*)