Find Us On Social Media :

Ibunya Tulis Pesan saat sang Bungsu Ulang Tahun, Ternyata ini Arti Nama Anak Tantri Kotak dan Arda Naff yang Berasal dari Bahasa Sansekerta

By Maria Novika, Senin, 21 Februari 2022 | 17:14 WIB

Baru saja rayakan ulang tahun hingga dapat uncapan spesial ini, arti nama anak Tantri Kotak dan Arda Naff yang mendalam.

Tantri tampak mengunggah sebuah foto yang menunjukkan momen saat sedang merayakan ulang tahun putra bungsunya.

Bersama dengan unggahan ini, ditulis pula pesan dan ucapan mendalam dari Tantri untuk sang putra.

"Hai anak bungsu Arkairan Kadenza Tanarda, selamat ulang tahun yang kedua," ujar vokalis Kotak ini.

"Terimakasih sudah hadir melengkapi kebahagiaan keluarga kecil ini, si Lawak penyuka gitar. Semoga Allah memberikan banyak hal baik untuk Arka ya! Kami sayang Adek #Arka2th," lanjutnya.

Ia juga menuliskan ucapan terima kasih kepada orang-orang yang memberikan ucapan untuk sang putra.

Baca Juga: Belajar dari Tantri KotaK yang Sempat Kekurangan Uang Karena Tergiur Beli Hunian Murah Secara Tunai, Pertimbangkan Dulu Hal Ini Sebelum Membeli Rumah

"Terimakasih untuk doa baiknya, semoga kebaikan berbalik arah untuk kalian. Aamiin ya Rabb," pungkasnya.

Baru saja rayakan ulang tahun, ternyata arti nama anak Tantri Kotak dan Arda Naff punya makna mendalam.

Melansir dari Kompas.com, Tantri dan Arda sempat mengungkap arti nama anak keduanya diambil dari beberapa bahasa, mulai Sanskerta hingga Italia.

Artinya pun, kata Arda, punya makna yang indah.

"Arkhairan, Arkha itu (artinya) penyejuk keluarga, terus matahari. Khairan itu dari kayak Jazakumullah Khairan kebaikan artinya, Kadenza itu bahasa Italia-nya musik karena kami musisi," ucap Arda.

"Tanarda, standar (bahasa) Indonesia ya, harus ada, (artinya) keturunan dari Arda dan Tantri," tambahnya.