Find Us On Social Media :

Ternyata Tak Sembarangan! Begini Cara yang Benar Simpan Buah di Dalam Kulkas, Dijamin Awet dan Tak Mudah Busuk

By Mahdiyah, Jumat, 25 Februari 2022 | 17:43 WIB

Ilustrasi buah

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Menyimpan buah di dalam kulkas bak sudah menjadi kebiasaan banyak orang.

Namun, masih banyak yang keliru ketika menyimpan buah di dalam kulkas ini.

Alih-alih awet, buah di kulkas justru akan mudah busuk jika salah cara penyimpanannya.

Nah, kali ini Grid.ID akan membagikan tips mengenai cara menyimpan buah di dalam kulkas yang benar seperti yang dirangkum dari KOMPAS.com dan CewekBanget.ID pada Jumat (25/2/2022).

Kira-kira, bagaimana ya caranya? Yuk, simak!

1. Jangan dicuci

Sebelum dimasukkan ke dalam kulkas, jangan mencuci buah-buahan terlebih dahulu.

Hal ini akan menyebabkan buah menjadi lembab dan bakteri lebih mudah tumbuh.

Baca Juga: 'Aku Pikir Dia Bakalan Pusing,' Atta Halilintar Mendadak Akui Kelak Baby A Akan Kebingungan Lantaran Hal Ini, Warganet Auto Beri Komentar

Hal ini justru akan membuat buah menjadi lebih mudah busuk.

2.Simpan di kompartemen kulkas

Buah-buahan bisa ditelakkan di bagian kompartemen kulkas agar tidak mudah busuk.

Selain itu, beri ruang antara buah agar udara lebih mudah melewati sela-sela buah.

Hal ini bertujuan agar pendinginan lebih merata.

3. Pastikan buah sudah matang

Beberapa buah sebaiknya disimpan di dalam kulkas ketika sudah matang.

Jika tidak, tingkat kematangan buah justru tidak bisa sempurna.

Beberapa buah yang harus dimatangkan terlebih dahulu adalah, pisang, mangga, melon, pepaya, dan alpukat.

 Baca Juga: Pamer Ngemong Anak Bungsu Main di Pantai, Chelsea Olivia Tulis Pesan Manis pada sang Buah Hati, Warganet Beri Pujian Selangit!

4. Masukkan plastik

Beberapa buah juga akan kehilangan kandungan airnya jika dimasukkan ke dalam kulkas, contohnya dalah jeruk, lemon, dan jeruk nipis.

Sebaiknya buah ini tidak disimpan di dalam kulkas.

Namun, jika kalian ingin menyimpannya di dalam kulkas, kalian bisa memasukkan jeruk tersebut ke dalam plastik.

Kemudian, masukkan jeruk tersebut ke laci kulkas paling bawah.

(*)