Find Us On Social Media :

Begini Kondisi Mencekam Ukraina Pasca Diserang Rusia Bertubi-tubi, WNI Ini Ngaku Harus Bergadang Semalaman, Panik Jagain Istri yang Lagi Hamil Besar

By Mia Della Vita, Sabtu, 26 Februari 2022 | 12:44 WIB

Foto Sean Penn berada di Kiev Ukraina sudah membuat pernggemar terkejut. Dia nekat di tengah perang Rusia demi lakukan tindakan ini.

Grid.ID- Seorang WNI mengabarkan kondisi terkini dirinya bersama keluarga di Ukraina setelah diserang Rusia. Bernama Benny Sitanggang, WNI ini mengatakan bahwa situasi di Ukraina berubah menjadi mencekam pasca diserang Rusia bertubi-tubi.

Benny Sitanggang turut merekam detik-detik saat sirine peringatan dibunyikan pemerintah Kota Ternopil di Ukraina.

Bahkan, suara sirine itu terdengar nyaring pada Kamis (24/2/2022) tengah malam, sampai memenuhi ruang di kediaman Benny Sitanggang.

Mendengar sirine itu, pria asal Sumatera Utara itu pun langsung bersiap siaga.

Ia mengaku tak tidur hingga subuh demi menjaga istri, anak, dan mertuanya.

"Sekarang jam 03.11 Subuh. Aku lagi standby soalnya tadi jam 23.42 ada sirine memperingatkan untuk tetap waspada jikalau ada serangan udara."

"Sejauh ini kami masih aman. Tania, Uli, dan Ibu mertua aku bilang istirahat saja karena tadi aku ditemani Tania dan Mertua sampai jam 1 subuh. Pray for Ukraine," ungkap Benny Sitanggang dikutip dari Tribun Bali, Sabtu (26/2/2022)

Bukan hanya melalui Instagram, Benny juga menceritakan kondisi terkini Ukraina lewat kanal YouTube miliknya.

Baca Juga: Hobinya Baca Novel Intelijen hingga Menjadi Orang Paling Berkuasa di Rusia, Begini Sosok Vladimir Putin yang Baru Saja Menyerang Ukraina

Dalam videonya, Benny Sitanggang terlihat panik saat mendengar suara sirine meraung-raung dari balik jendela.

"Tadi Aku kebetulan bangun terus dengar suara. Aku buka jendela, kirain Aku suara apa, ternyata itu alarm."

"Ternyata di setiap Kota udah ada peringatan dengan suara itu," pungkas Benny Sitanggang.