Find Us On Social Media :

Bukan Dikubur, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Justru Menyimpan Tali Pusar Ameena, Ternyata Bisa Bermanfaat Bagi Kesehatan!

By Ragillita Desyaningrum, Minggu, 6 Maret 2022 | 08:35 WIB

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar memutuskan untuk menyimpan tali pusar bayinya, Ameena Hana Nur Atta.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Kebanyakan masyarakat Indonesia telah terbiasa mengubur tali pusar atau ari-ari di dalam tanah.

Ada yang mengubur tali pusar setelah terputus secara alami dan ada juga yang langsung memotongnya lalu dikubur.

Namun, alih-alih dikubur, pasangan selebriti Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar justru menyimpan tali pusar buah hatinya.

Aurel dan Atta sendiri baru saja dikaruniai anak pertama yang bernama Ameena Hana Nur Atta pada 22 Februari 2022.

Melansir Nakita.id, Aurel dan Atta memutuskan untuk menyimpan tali pusar Ameena di Celltech Bank Stemcell Vinski Tower, Jakarta.

Hal ini dilakukan bukan tanpa alasan, karena ternyata menyimpan tali pusar bayi sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Seperti yang diketahui bahwa tali pusar merupakan saluran penghubung antara ibu dan janin di dalam kandungan.

Diwartakan Nova.id, tali pusar memiliki sel punca, yaitu sebuah sel yang belum memiliki beban kerja apapun dalam tubuh.

Baca Juga: Takut Berhubungan Intim Saat Aurel Hamil, Atta Halilintar: Nanti Anak Aku Keramas di Dalem, Sebenarnya Bolehkah Berhubungan Intim Saat Hamil?

Ini artinya, sel punca merupakan sel yang dinilai sangat murni dan berbeda dari sel lainnya di dalam tubuh.

Nah, kegunaan sel punca ini ternyata bisa untuk menyembuhkan penyakit yang diderita anak di masa depan.