Find Us On Social Media :

Apa yang Dimaksud dengan Face Essence? Simak Informasi Selengkapnya, Yuk!

By Marsha Ayu, Kamis, 17 Maret 2022 | 19:05 WIB

Ini dia yang dimaksud dengan face essence!

Dengan tekstur cair yang ringan, face essence pada umumnya memiliki formula hydrating yang dapat melembapkan kulit kering.

Selain itu dibandingkan dengan produk skincare lain, face essence memiliki konsentrasi kandungan yang sangat tinggi.

Contohnya, vitamin dan antioksidan yang dapat melawan radikal bebas, niacinamide yang dapat memberikan hidrasi tambahan, peptide untuk mengencangkan kulit, dan lain sebagainya.

Bisa dikatakan bahwa face essence merupakan bentuk cair dari sebuah serum.

Karena digunakan sebelum penggunaan produk skincare lainnya, face essence juga dapat membantu penetrasi produk lainnya agar dapat menyerap ke dalam lapisan kulit.

Sehingga, manfaat dari produk skincare lain dapat lebih cepat dirasakan.

Dan jika digunakan secara rutin, face essence juga dapat membuat kulit lembut dan bercahaya loh, sobat Grid!

Baca Juga: Pentingkah Penggunaan Essence pada Kulit Wajah? Simak Penjelasannya!

Nah, itu dia penjelasan singkat mengenai face essence.

Gimana? Sudah lebih tahu, ya!

(*)