Find Us On Social Media :

Harganya Capai Rp 11 Juta, Inilah Keistimewaan Singing Bowl yang Digunakan Pawang Hujan di Mandalika, Mbak Rara: Ini Bawa Hoki Loh!

By Novita, Kamis, 24 Maret 2022 | 13:38 WIB

Pawang Hujan Mbak Rara

Grid.ID - Publik sempat heboh dengan kemunculan pawang hujan di ajang MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, (20/3/2022) lalu.

Sosok pawang hujan di Mandalika belakangan diketahui bernama Rara Istiati Wulandari yang akrab disapa Mbak Rara.

Mbak Rara seketika jadi sorotan lantaran turun langsung ke Sirkuit Mandalika saat hujan mengguyur jelang race MotoGP.

Di tengah guyuran hujan usai race Moto2 berlangsung, sosok Mbak Rara melakukan ritual di area pit lane dengan berjalan tanpa alas kaki.

Selain itu, ia juga terlihat membawa singing bowl sambil berharap hujan berhenti agar race MotoGP tidak terlalu lama tertunda.

Tak sampai setengah jam ritual itu berlangsung, hujan lambat laun makin reda hingga balapan dapat dimulai. Aksinya itu menjadi tontonan yang menarik baik bagi pembalap, kru, maupun para penonton.

Alhasil, pawang hujan Mandalika seketika viral dan jadi sorotan masyarat internasional.

Tak hanya itu, singing bowl serupa mangkok emas yang dibawa Mbak Rara saat ritual di area pit lane juga jadi sorotan.

Baca Juga: Bayarannya Sebagai Pawang Hujan di MotoGP Mandalika Tembus Rp 5 Juta Per Hari, Terungkap Harga Mangkuk yang Digunakan Rara Saat Beraksi di Arena Balap, Setara dengan Motor Bekas!

Rupanya, singing bowl yang dibawa mbak Rara memiliki harga yang terbilang mahal.

Usut punya urut, harga singing bowl tersebut ditaksir mencapai Rp 11 juta.

Menurut pengakuan Mbak Rara, salah satu alat untuk beragam ritual itu juga membawa keberuntungan.

Hal ini seperti pengakuan sang pawang hujan seperti dikutip Grid.ID dari tayangan YouTube Deddy Corbuzier, Kamis (24/3/2022).

"Ini yang kemarin Fabio (Fabio Quartararo) tiruin, ini singing bowl," ucap Mbak Rara.

"Itu bukannya buat meditasi?" tanya Deddy.

"Buat meditasi karena kita jadi pawang hujan itukan sifatnya meditasi," jawab Mbak Rara lagi.

Deddy Corbuzier lantas mencoba memainkan singing bowl yang memiliki dua ukuran (besar dan kecil).

"Mas ini bawa hoki loh. Si Fabio kan niruin Rara ujug-ujug juara dua," ungkap Mbak Rara.

Baca Juga: Honornya Tembus Rp 5 Juta Sehari, Segini Total Penghasilan Pawang Hujan Mandalika yang Amankan Ajang MotoGP Indonesia 2022

Pembalap asal Francis, Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha menyabet posisi kedua dalam ajang Pertamina Grand Prix Of Indonesia di sirkuit Mandalika Lombok Tengah kemarin.

"Bisa buat mangkok bubur. Soto ya waktu itu?," celoteh Deddy usai mencoba memainkan singing bowl milik Mbak Rara.

"Bisa, aku buat mangkok soto," jawab Mbak Rara.

Deddy lantas mengatakan barang berwarna emas itu tak murah.

"Ini mahal loh," ucap Deddy.

"Iya tidak terlalu lah, Rp 11 juta," jawab Mbak Rara.

"Kalau nggak salah, kulitas produksinya beda-beda ya?" tanya Deddy lagi.."Iya, ini Tibet punya," pungkas Rara lagi.

Baca Juga: Aksi dalam Diam, BMKG Ternyata Lakukan Hal Tak Kalah Penting dari Pawang Hujan saat Hajatan MotoGP Mandalika Digelar, Aksinya Jadi Sorotan: Merasa Tersaingi?

 

(*)