Find Us On Social Media :

'Ternyata Susah Juga', Dinikahi Bule Turki, Rohimah Alli Curahkan Keluh Kesah Selama Berumah Tangga dengan Warga Negara Asing

By Annisa Marifah, Minggu, 27 Maret 2022 | 08:29 WIB

Rohimah Alli dan suami barunya, Zeki Bayrak Iskander

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID — Siapa yang tak kenal dengan sosok Rohimah Alli.

Mantan istri komedian Kiwil ini sempat mengalami nasib cinta penuh liku-liku.

Selama bertahun-tahun ia menjalani nasib membagi suami dengan Meggy Wulandari.

Nelangsa membagi cinta, Rohimah pun memutuskan bercerai dengan Kiwil.

Tak sampai di situ saja, Rohimah pun sempat menjalin hubungan dengan sosok pria brondong bernama Rommi Halley.

Sayangnya pada Sabtu (29/1/2022), Rommi dikabarkan meninggal dunia.

Kisah cintanya tak berjalan mulus selama ini, mendadak Rohimah mengabarkan bahwa dirinya dipersunting pria asal Turki.

Kini Rohimah yang telah menetap Turki membagikan kehidupan rumah tangganya di sana.

Baca Juga: Dulu Sempat Jualan Lontong Sayur Usai Cerai dari Kiwil, Sekarang Begini Gaya Hidup Rohimah Alli Setelah Jadi Nyonya Bule Turki, Pamer Momen Makan Malam!

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @rohimah_alli pada Minggu (27/3/2022), Rohimah Alli curhat keluh kesahnya selama jadi istri Zeki Bayrak Iskander.

Rohimah mengaku mengalami kendala bahasa dalam hubungannya dengan sang suami yang berasal dari Turki.

"Bismillah. Insya Allah semua selalu dimudahkan di setiap langkah kami dalam mengarungi rumah tangga kami yang memang sangat berbeda dalam segala hal," tulis Rohimah.

"Kami berdua sama-sama saling untuk bisa mengerti dan memahaminya," lanjutnya.

"Memang tidak gampang dan tidak mudah apalagi dalam hal komunikasi," sambungnya.

Rohimah mengungkap bahwa belajar bahasa Turki ternyata cukup sulit.

"Tapi kami berusaha untuk saling sama-sama belajar dan buat kelucuan aja bagi kami di saat kami tidak saling mengerti pada bahasa yg kami ucapkan (ternyata susah juga mempelajari bahasa Turki - Indonesia)," tulis Rohimah.

Meski begitu, Rohimah dan sang suami tetap belajar saling melengkapi satu sama lain.

"Kami saling mengisi segala kekurangan dan kelebihan kami," tulis Rohimah.

Baca Juga: 'Ini Bukan Impian Saya!', Sekarang Jadi Istri Bule Turki, Rohimah Alli Eks Kiwil Bagikan Kehidupan Rumah Tangganya di Negeri Orang hingga Singgung Soal Takdir

Ia juga berencana akan pulang ke Tanah Air dan mengajak anaknya ke Turki.

"Apalagi anak dari suami yang pertama meminta agar anak-anak bunda bisa datang ke Turki berkumpul bersama kami," tulis Rohimah.

"Tapi bunda akan usahakan untuk bolak balik Jakarta - Turki," lanjutnya.

"Insya Allah di akhir tahun bunda dan baba akan menemui keluarga besar bunda dan anak-anak," sambungnya.

Rohimah pun meminta agar selalu didoakan.

"Doa kan agar semua diberikan kesehatan juga Keberkahan ya anak-anakku," tulis Rohimah.

(*)