Find Us On Social Media :

3 Alasan Mengapa Susu Kambing Sangat Baik untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit, Simak Yuk!

By Marsha Ayu, Jumat, 1 April 2022 | 11:23 WIB

Ini dia manfaat susu kambing terhadap kesehatan dan kecantikan kulit kita!

Grid.ID - Susu kambing merupakan salah satu bahan alami yang kerap digunakan dalam produk skincare.

Hal tersebut, tak terlepas dari kandungan susu kambing yang dipercaya sangat bermanfaat untuk kulit kita.

Tak hanya untuk kecantikan kulit, susu kambing juga dapat menjaga kulit tetap sehat dan bebas dari beberapa penyakit kulit loh, sobat Grid!

Bisa dikatakan bahwa susu kambing merupakan bahan alami yang sangat bermanfaat untuk kulit kita!

Nah di bawah ini, Grid.ID sudah rangkum informasi terkait alasan mengapa susu kambing sangat bermanfaat.

Setidaknya, ada tiga alasan kuat mengapa sobat Grid wajib menambahkan bahan alami yang satu ini ke dalam rangkaian skincare.

Ingin tahu lebih lengkapnya?

Dilansir dari healthline.com, yuk simak!

Baca Juga: Miliki Rambut Kering dan Kusam? Ini Dia Resep Masker Rambut untuk Merawat Rambut Kusam!

1. Bahan alami yang lembut namun sangat efektif!

Ternyata, susu kambing merupakan bahan alami yang sudah sejak lama digunakan untuk merawat kulit secara alami.

Menurut co-founder brand Beekman 1802 Dr. Brent Ridge, susu kambing memiliki pH yang sama dengan kulit manusia.

Sehingga, susu kambing tidak akan merusak keseimbangan pH kulit kita ketika digunakan untuk merawat kulit.

Nah, jika sobat Grid mencari bahan alami yang dapat mengatasi permasalahan kulit sensitif seperti eksim, psoriasis, atau keratosis pilaris, susu kambing juga bisa menjadi solusi, loh!

Jika kulit sensitif biasanya bereaksi terhadap sentuhan bahan asing, susu kambing tidak akan menjadi masalah.

Karena sangat mirip dengan susu manusia, susu kambing dapat dengan mudah dikenali oleh kulit kita.

Walau terhitung sebagai bahan alami yang lembut, susu kambing juga kaya akan senyawa aktif yang bermanfaat untuk kulit kita!

2. Kaya akan hidrasi

Baca Juga: 6 Makanan yang Terbukti Dapat Membuat Kulit Lebih Cerah, Yuk Simak Selengkapnya!

Susu kambing mengandung lactic acid yang dapat menghidrasi dan melembapkan kulit kita.

Walau tergolong Alpha-hydroxy acid (AHA), lactic acid dikenal sebagai kandungan hidrasi yang lembut dan sedikit memberikan eksfoliasi.

Selain itu, lactic acid juga dikabarkan dapat merawat kulit yang terbakar sinar matahari, loh!

Sebagai info tambahan, lactic acid juga menjadi kandungan yang dapat meningkatkan produksi ceramide dalam kulit kita.

Untuk sobat Grid yang belum tahu, ceramide merupakan kandungan perekat antara sel-sel kulit kita.

Sehingga, kekencangan dan kelembapan kulit akan semakin terjaga dengan penggunaan susu kambing!

3. Kaya akan asam lemak, probiotik, dan vitamin penting

Selain mengandung lactic acid, susu kambing juga kaya akan asam lemak yang dapat memperbaiki skin barrier kita.

Sementara probiotik dapat meningkatkan pertumbuhan flora normal pada kulit kita.

Dan terakhir, vitamin A di dalam susu kambing dapat membantu eksfoliasi ringan yang dapat membuat kulit lebih cerah.

Baca Juga: Jangan Khawatir! Inilah 3 Bahan Alami yang Terbukti Ampuh Dapat Menghilangkan Komedo, Simak Baik-baik ya!

(*)