Find Us On Social Media :

Rumor BTS Tampil di Upacara Pelantikan Presiden Terpilih Korea Selatan Yoon Seok Yeol Ditepis Big Hit Music

By Citra Widani, Kamis, 7 April 2022 | 09:37 WIB

Big Hit tepis rumor soal BTS yang akan tampil di upacara pelantikan Presiden baru Korsel.

Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Baru-baru ini BTS dikabarkan akan mengisi upacara pelantikan presiden terpilih korea Selatan Yoon Seok Yeol.

Rumor BTS mengisi acara tersebut berembus setelah ketua panitia persiapan pelantikan presiden, Park Joo Sun diundang di acara radio KBS dan mengumumkan rencana tersebut ke publik.

"Apakah BTS akan tampil di acara tersebut?" tanya sang penyiar radio di acara 'Joo Jin Woo Live'.

 "Kami sedang mendiskusikannya," jawab Park Joo Sun, dikutip dari Allkpop.com, Rabu (6/4/2022).

Menanggapi hal tersebut, Big Hit Music selaku agensi BTS pun buka suara.

Dalam keterangan tertulisnya Big Hit mengatakan bahwa pihaknya baru mengetahui kabar tersebut dari pemberitaan media lokal.

Hingga kini, agensi memastikan bahwa BTS belum menerima undangan dalam bentuk apapun.

Oleh karena itu, kabar mengenai BTS akan memeriahkan upacara pelantikan presiden terpilih Korea Selatan dipastikan tidak benar atau hanya sebatas rencana.

"Agensi juga mengetahui hal ini melalui laporan berita."

Baca Juga: Daebak! Penampilan Stylish Jungkook di Grammy Awards 2022 Dinobatkan Sebagai  'Best Dressed Celebrity' oleh Majalah Vogue,  Bersanding dengan Artis Kelas Dunia Lain

"BTS belum menerima undangan dalam bentuk apa pun yang kami ketahui," ujar Big Hit.