Find Us On Social Media :

Meski Hak Asuh Jatuh ke Tangan Haji Faisal, Doddy Sudrajat Masih Boleh Bertemu Gala Sky dengan 1 Syarat, Apa Itu?

By Citra Widani, Kamis, 14 April 2022 | 10:16 WIB

Doddy Sudrajat masih boleh bertemu Gala Sky dengan 1 syarat ini.

Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - H. Faisal memenangkan hak asuh serta perwalian atas Gala Sky melalui putusan e-court Pengadilan Jakarta Barat, Rabu (13/4/2022).

Meski hak asuh dan perwalian dipegang oleh pihak H. Faisal, Doddy Sudrajat selaku kakek Gala Sky dari Vanessa Angel masih diperbolehkan untuk melihat dan menjenguk sang cucu.

Akan tetapi, ada satu syarat yang harus dipenuhi Doddy sebelum menjenguk Gala yang kini resmi dirawat Haji Faisal. Apa itu?

Ternyata Doddy udrajat tak boleh seenaknya menjenguk dan merawat Gala tanpa persetujuan Haji Faisal.

Dengan ini, pria yang baru saja digugat cerai istrinya itu harus meminta izin Haji Faisal tiap kali ingin bertemu sang cucu.

Hal ini dirasa adil dan merupakan langkah yang terbaik demi melindungi Gala dari hal-hal yang membahayakannya, mengingat usianya yang masih sangat belia.

"Menetapkan anak bernama Gala Sky Andriansyah bin Febri Andriansyah berada di bawah pengasuhan atau hadonah para penggugat Haji Faisal dan Ibu Dewi Zuhriati sebagai kakek nenek anak tersebut dari pihak ayah."

"Dengan kewajiban tetap memberikan akses kepada tergugat sebagai kakek anak tersebut dari ibu untuk bertemu dengan anak tersebut."

"Intinya, bilamana mau bertemu harus dengan izin Pak Haji (Faisal)," ucap Sandy Arifin, dikutip dari Kompas.com, Kamis (14/4/2022).

Baca Juga: 'Fitnah!' Doddy Sudrajat Bantah Dirinya Tak Punya Pekerjaan Pasca Gugatan Nafkah Rp10 Juta dari Puput Ditolak Majelis Hakim

Haji Faisal pun mengaku telah membicarakan soal hal ini kepada Doddy Sudrajat sejak sebelum putusan pengadilan berpihak kepadanya.

"Pokoknya sejak awal sudah saya bicarakan," kata Faisal menimpali.

Di sisi lain, Haji Faisal merasa bahwa nama baik Gala Sky perlu dipulihkan.

Ia merasa bahwa sang cucu perlu diselamatkan dari pemberitaan-pemberitaan negatif yang selama ini menyeretnya.

Tentunya hal ini akan berpengaruh langsung kepada Gala di masa depan, jika tak diurus sejak dini.

Kendati demikian, Haji Faisal masih akan berdiskusi lebih dulu dengan keluarga soal langkah yang akan diambil.

"Sangat perlu. Itulah tentu di dalam pemikiran saya ke depan."

"Tentu saya harus berpikir dan bermusyawarah dulu ke depannya langkah-langkah mana."

"Ini cucu harus saya selamatkan. Makanya saya bingung, apa yang mau saya bicarakan sekarang. Kenapa? Karena terlalu banyak hal-hal yang tidak pantas," ujar Faisal.

Haji Faisal pun tak kuasa menahan air matanya ketika mendengar putusan tersebut, mengingat perjuangan panjang selama 5 bulan, belum lagi adanya sorotan tajam dari warganet kepada keluarganya.

Baca Juga: Resmi Dapat Hak Asuh atas Gala Sky, Pihak Haji Faisal Masih Tunggu Respons Doddy Sudrajat

"Itu yang membuat saya merasa kecewa atau merasa terharu ya, gimana ya bercampur aduk," ujar Faisal, dikutip dari Tribun Seleb.com.

 (*)