Find Us On Social Media :

6 Tips Memilih Baju yang Tepat untuk Pemilik Dada Besar

By Ristiani Theresa, Rabu, 20 April 2022 | 13:00 WIB

Beyonce

Grid.ID - Memiliki dada besar merupakan dambaan bagian sebagian besar para perempuan.

Tapi diantaranya justru merasa kurang percaya diri memiliki dada besar karena sering kali menjadi objek perhatian.

Selain itu, sebagian pemilik dada besar juga meyakini jika sulit memilih baju yang pas dan tepat.

Tapi jangan khawatir ya sobat Grid, tips berikut ini akan membantumu menemukan pilihan busana yang tepat untuk menyamarkan dadamu yang besar.

Simak yuk!

1. Tips memilih baju untuk pemilik dada besar - Pemakaian bra

Tips yang pertama adalah kalian harus memilih bra yang sesuia dengan ukuran dadamu, sehinga tetap nyaman dipakai.

Sebaiknya jangan terlalu kekecilan maupun kebesaran ya, sobat Grid.

Ada baiknya kalian memilih bra tanpa busa agar dadamu tidak semakin besar.

Baca Juga: Inspirasi Styling Kemeja Putih ala Olla Ramlan, Satu Kemeja Bisa Digunakan dalam Banyak Gaya Berbeda!

 

2. Tips memilih baju untuk pemilik dada besar - Pilih baju dengan potongan A-Line

Potongan busana berpotongan A-line akan menyamarkan bagian dadamu yang besar.

Potogan busana dengan potongan bagian atas yang pas dan berlovume pada bagian bawah akan membuat penampilanmu terlihat lebih proporsional.

Nah, kalian bisa menggunakan dress, atau rok model A-line ya sobat Grid.

3. Tips memilih baju untuk pemilik dada besar - Mengunakan blazer atau jaket dengan kancing tebuka

Jika kamu ingin tampil lebih stylish, penggunaan blazer atau jaket dengan kancing tebuka merupakan pilihan yang tepat.

Kalian bisa memilih model blazer tanpa lapel agar tidak membuat area dadamu semakin penuh.

Nah, kalian yang memiliki dada besar juga bisa mengikuti tren crop top loh ya!

Tipsnya, kalian bisa memadukan pemakaian blazer dan jaket ini untuk menyamarkan dadamu yang besar.

Baca Juga: Fashion Tips: 7 Cara Menggunakan Kemeja Putih dengan Berbagai Gaya untuk Tampilan Berbeda!

 

4. Tips memilih baju untuk pemilik dada besar - Pilihan baju bermotif garis atau stripe

Kalian juga bisa tampil dengan busana model stripe.

Ilusi garis akan menyamarkan dadamu yang besar dan terlihat lebih proporsional.

Kalian bisa memilih busana dengan gasir diagonal ataupun vertikal.

5. Tips memilih baju untuk pemilik dada besar - Busana model wrap

Pemilihan busana model wrap juga cocok untuk kamu yang berdada besar.

Busana dengan model wrap akan 'membungkus' rapi bagian dada yang besar, sehingga akan membuat penampilanmu semakin manis.

6. Tips memilih baju untuk pemilik dada besar - Baju model V-neck

Busana dengan kerah model V akan menyamarkan bagian dadamu yang besar.

Selain itu, busana dengan potongan V ini akan memberikan efek jenjang pada lehermu. (*)