Find Us On Social Media :

Padahal Auranya Sangar dan Demen Adu Jotos di Film Laga, Iko Uwais Ternyata Takut Kerupuk, Ini Alasan Suami Audy Item Ogah Sentuhan dengan Makanan Sejuta Umat Tersebut!

By None, Kamis, 21 April 2022 | 06:30 WIB

Iko Uwais dan keluarga

Grid.ID - Iko Uwais memang dikenal sebagai aktor laga kenamaan Tanah Air.

Di sepanjang kariernya, Iko Uwais telah sukses membintangi berbagai judul film populer.

Bahkan, akting Iko Uwais pun sampai diakui industri perfilman Hollywood.

Namun siapa menyangka, dibalik tampang gaharnya, ternyata ia punya fobia pada barang sepele ini loh.

Nah, berikut rangkumkan fakta-fakta menarik tentang Iko Uwais, dilansir dari Tribunnews Maker dan Tribun Medan.

1. Pernah Jadi Sopir

Sebelum dikenal sebagai aktor, Iko Uwais memiliki kehidupan yang jauh dari kata mewah.

Bahkan Iko Uwais sempat bekerja menjadi sopir di sebuah perusahaan.

Sempat menjadi atlet sepak bola, Iko Uwais memilih untuk tak melanjutkan karirnya dan malah membuat SIM guna menjadi sopir perusahaan.

 Baca Juga: Sejak Belia Sudah Cantik Jelita, Gadis Berkuncir Dua Ini Kini Hidup Mujur Jadi Penyanyi Kondang Sekaligus Dinikahi Aktor Papan Atas yang Sukses Tembus Level Internasional

"Gue ini bikin SIM, jadi supir. Gue driver, driver perusahaan," ujar Iko Uwais dalam kanal YouTube Vindes.

Tak tanggung-tanggung, aktor kelahiran 12 Februari 1983 ini melani profesinya sebagai sopir selama 2 tahun sejak 2006 hingga 2008.

2. Nikahi Penyanyi Audy Item

Kisah asmara Iko Uwais sempat disorot saat berpacaran dengan almarhumah Jane Shalimar.

Tak berapa lama setelah putus, Iko Uwais menjalin hubungan asmara dengan penyanyi kondang Audy Item.

Hanya berpacaran selama 3 bulan, Iko Uwais mantap menikahi Audy Item pada 25 Juni 2012 dan telah dikaruniai 2 orang putri.

Sampai saat ini, rumah tangga Iko Uwais dan Audy Item menjadi salah satu keluarga yang begitu harmonis dan jauh dari kabar miring.

3. Fobia Kerupuk

Di balik gagahnya Iko Uwais, tersimpan sebuah fakta yang cukup menggelitik.

Baca Juga: Iko Uwais Ungkap Etika Kerja Profesional dan Totalitas Hingga Rencana Produksi Film Sendiri dan Project Tahun 2022

Selalu tampil gagah dan macho, siapa sangka jika Iko Uwais ternyata memiliki fobia pada kerupuk.

Ya, bapak dua anak itu mengaku geli jika remah-remah kerupuk menyentuh kulitnya.

Hal tersebut bahkan membuatnya merinding dan gatal-gatal.

4. Karir Menanjak Hingga Go Internasional

Karir Iko Uwais di kancah internasional dimulai setelah ia bertemu dengan sutradara asal Wales, Gareth Evans.

Saat itu Garet Evans yang ingin membuat film dokumenter tentang seni bela diri Indonesia terkesima dengan kemampuan silat Iko Uwais.

Iko Uwais pun diberi kepercayaan untuk memerankan tokoh utama dalam film garapannya yang berjudul Merantau.

Sejak saat itu, jalur karir Iko Uwais semakin terbuka lebar.

Akting dan kemampuan bela dirinya semakin dikenali hingga ke mancanegara.

Baca Juga: Viral Aksi Pawang Hujan Mandalika, Begini Cerita Iko Uwais yang Pernah Merasakan Efeknya Langsung Ketika Berada di Istora Senayan

Nama Iko Uwais pun kian melambung setelah beradu akting di Film The Raid.

Tak hanya sebagai aktor, Iko Uwais juga pernah menjadi koreografer adegan laga atau penata perkelahian.

Ia bahkan didapuk menjadi pemeran sekaligus koreografer dalam film Beyond Skyline dan MILE 22.

Tak cuma itu, Iko Uwais juga sempat menjadi cameo di film kenamaan Hollywood salah satunya Star Wars.

Iko Uwais pun dikabarkan mendapat bayaran fantastis dari jerih payahnya di Hollywood.

Iko Uwais disebut dapat bayaran USD 12 ribu sampai USD 15 ribu atau setara dengan Rp 171 juta hingga Rp 214 juta.

(*)

Artikel ini telah tayang di GridPop.ID dengan judul, Bikin Malu! Dikenal Jantan dan Suka Adu Jotos, Aktor Laga Indonesia di Hollywood Ini Ternyata Takut Kerupuk, Iko Uwais Buat Pengakuan