Find Us On Social Media :

Emak-emak Wajib Banget Tahu! Begini Tips Agar Anak Berhenti Ngompol, Ternyata Penting untuk Lakukan Hal Ini

By Mahdiyah, Jumat, 22 April 2022 | 09:49 WIB

Ilustrasi Anak Mengompol saat tidur.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Mengompol memang masih menjadi kebiasaan beberapa anak di Indonesia.

Namun, masih banyak pula orang tua yang kesulitan untuk mengatasinya.

Bahkan, tak sedikit para orang tua yang justru membiarkan kebiasaan buruk ini hingga anak mereka tumbuh besar.

Nah, kali ini Grid.ID akan membagikan tips mencegah anak-anak mengompol, seperti yang dirangkum dari KOMPAS.com dan Nakita.id pada Kamis (21/4/2022).

Kira-kira, apa saja caranya ya? Yuk, simak!

1. Ajak bicara anak

Nah, cara pertama untuk mengatasi anak agar tidak sering mengompol adalah dengan cara mengajaknya berbicara.

Orang tua sangat berperan penting untuk memberikan pemahaman kepada anak-anak agar tidak lagi mengompol.

Selain itu, para orang tua juga bisa menanyakan apakah mereka memiliki masalah yang menyebabkan sering mengompol.

Baca Juga: Tiga Anaknya Mengompol Lagi Secara Bergantian, Zaskia Adya Mecca: Padahal Entah Kapan Pada Terakhir Ngompol, Ketahui Penyebab Anak Kembali Mengompol dan Cara Mengatasinya!

Jika ada, orang tua dan anak bisa mencari solusinya bersama-sama.

2. Ajari buang air kecil ke toilet sebelum tidur

Kemudian, orang tua juga harus mengajarkan kebiasaan agar anak-anak buang air terlebih dahulu sebelum pergi tidur.

Hal ini bertujuan untuk mencegah anak mengompol di malam hari ketika mereka tidur.

Orang tua juga bisa menemani anak untuk buang air kecil ke toilet sebelum tidur.

3. Hindari banyak minum saat akan tidur

Ketika menjelang tidur di malam hari, upayakan untuk membatasi konsumsi minum air pada anak.

Hal ini bertujuan agar anak-anak tidak mudah merasa buang air kecil saat malam hari.

Selain itu ada beberapa minuman yang sebaiknya dihindari yakni susu, sirup, dan minuman mengandung kafein.

4. Beri apresiasi pada anak

Saat anak berhasil melewati satu malam tanpa mengompol, para orang tua sebaiknya memberikan apresiasi kepada mereka.

Hal ini akan membuat anak-anak merasa usahanya sangat dihargai oleh orang tuanya.

Baca Juga: Drama Perjuangan Haykal Kamil dan Tantri Namirah untuk Membuat Anak Tidak Ngompol dengan Toilet Training, Simak Tipsnya Berikut Ini

Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk memberikan motivasi kepada anak-anak agar tidak mengompol lagi.

(*)